Perbedaan struktur anatomi akar, batang, dan daun tanaman jarak pagar (Jatropha curcas L.) antara hasil kultur in vitro dan perkecambahan di rumah kaca / Noviana Fatmawati Wibowo - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan struktur anatomi akar, batang, dan daun tanaman jarak pagar (Jatropha curcas L.) antara hasil kultur in vitro dan perkecambahan di rumah kaca / Noviana Fatmawati Wibowo

Wibowo, Noviana Fatmawati (2009) Perbedaan struktur anatomi akar, batang, dan daun tanaman jarak pagar (Jatropha curcas L.) antara hasil kultur in vitro dan perkecambahan di rumah kaca / Noviana Fatmawati Wibowo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

J. curcas saat ini makin mendapat perhatian sebagai sumber biodiesel dan biogas karena kandungan minyak bijinya. Permasalahan dalam agribisnis J. curcas yaitu belum ditemukannya varietas atau klon unggul jumlah ketersediaan benih terbatas dan teknik budidaya yang belum memadai. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah tersebut adalah melalui teknik kultur jaringan tanaman. Di Balai Penelitian Tanaman Tembakau dan Serat (Balittas) yang merupakan institusi yang memiliki mandat untuk penelitian J. curcas beberapa hasil kultur jaringan J. curcas mengalami gejala penguningan daunnya dan diikuti kelayuan pertumbuhan batang terhambat jumlah akar sedikit dan diameternya sangat kecil sehingga menyebabkan sulit diaklimatisasi. Penelitian anatomi tanaman J. curcas belum dilakukan di Balittas. Penelitian struktur anatomi J. curcas baru dilakukan oleh beberapa peneliti di luar Balittas. Penelitian bertujuan untuk mengetahui perbedaan struktur anatomi akar batang dan daun tanaman J. curcas hasil kultur in vitro pada berbagai media dan perbedaan antara hasil kultur dari berbagai media dengan hasil perkecambahan di rumah kaca. Penelitian dilaksanakan bulan November 2007 sampai Juni 2008 di di Balittas Malang dan pengamatan struktur anatomi dilakukan di Laboraturium Jurusan Biologi FMIPA Universitas Negeri Malang. Pengambilan data dilakukan dengan melakukan pengamatan anatomi akar batang dan daun J. curcas yang dikultur pada media 1 /2 MS NAA (0 5 mg/l) arang aktif (2 g/l) 1 /2 MS Ca Pantotenat (0 5 mg/l) arang aktif (2 g/l) 1 /2 MS Rhizzatun F. (2 mg/l) arang aktif (2 g/l) dan 1 /2 MS arang aktif (2 g/l) serta hasil perkecambahan yang ditanam di media pasir. Data berupa foto anatomi akar batang dan daun J. curcas dianalisis secara deskriptif sedangkan data pengukuran diameter akar jumlah akar diameter batang dan tebal daun dianalisis menggunakan Analisis Varian. Hasil penelitan menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan struktur anatomi batang dan daun J. curcas hasil kultur in vitro pada berbagai media. Ada sedikit perbedaan struktur anatomi akar J. curcas hasil kultur in vitro pada berbagai media. Ada perbedaan struktur anatomi batang dan akar J. curcas antara hasil kultur in vitro pada berbagai media dan di rumah kaca. Diameter batang J. curcas hasil perkecambahan di rumah kaca lebih besar daripada diameter batang hasil kultur. Struktur anatomi akar J. curcas di rumah kaca lebih berkembang daripada J. curcas hasil kultur. Akar hasil perkecambahan di rumah kaca telah mengalami pertumbuhan sekunder sedangkan akar hasil kultur belum mengalami pertumbuhan sekunder. Perkembangan berkas pembuluh pada akar hasil perkecambahan lebih baik dari akar hasil kultur. Dari hasil penelitian tersebut disarankan untuk dilanjutkan dengan meneliti varietas yang lain dan macam medium yang lain penggunaan waktu pengamatan lebih lama umur kecambah lebih diperinci lagi dan menghitung ketebalan kutikula batang jumlah berkas pengangkut persebaran stomata tebal lapisan korteks pada akar dan batang ketebalan epidermis palisade sponsa dan kutikula pada daun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Mar 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26089

Actions (login required)

View Item View Item