Pengembangan media pembelajaran pemrograman dasar berbasis game edukasi bermuatan challenge based learning pada siswa Kelas X SMK / Neni Nur Aeni - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran pemrograman dasar berbasis game edukasi bermuatan challenge based learning pada siswa Kelas X SMK / Neni Nur Aeni

Aeni, Neni Nur (2021) Pengembangan media pembelajaran pemrograman dasar berbasis game edukasi bermuatan challenge based learning pada siswa Kelas X SMK / Neni Nur Aeni. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan merupakan faktor domain untuk membawa sumberdaya manusia mengikuti perkembangan zaman yang selalu berubah dan penuh dengan pembaruan. Semakin berkembangnya zaman di era global ini semakin pesat pula perkembangan teknologi yang mempengaruhi aspek kehidupan salah satunya adalah aspek Pendidikan. Berdasarkan hasil observasi awal yang telah dilakukan kepada siswa kelas X program keahlian Multimedia di SMKN 7 Malang menunjukkan 60% siswa mengalami kesulitan dalam memahami materi pemrograman dasar. Hal tersebut dikarenakan media pembelajaran yang digunakan oleh guru dalam pembelajaran juga masih terbatas. Terbatasnya media dan materi pembelajaran yang digunakan di SMKN 7 Malang membuat proses pembelajaran tidak efektif. Siswa juga cenderung bosan dengan media pembelajaran konvensional yang tidak menarik minat siswa. Hasil observasi juga menunjukkan sebanyak 83% dari siswa menyukai game karena memiliki tantangan atau challenge sehingga mereka memiliki kecenderungan untuk menyelesaikan tantangan pada game tersebut. Berdasarkan permasalahan tersebut media pembelajaran berbasis game edukasi dapat menjadi salah satu alternatif media pembelajaran pada mata pelajaran pemrograman dasar. Produk yang akan dihasilkan dari penelitian ini adalah Media pembelajaran pemrograman dasar berbasis game edukasi. Model pengembangan dalam penelitian dan pengembangan ini menggunakan metode ADDIE yang terdiri dari 5 langkah meliputi (1) Analysis (2) Design (3) Development (4) Implementation (5) Evaluation. Uji kelayakan penelitian pengembangan ini dilakukan pada Siswa kelas X di SMKN 7 Malang yang sedang atau telah menempuh mata pelajaran pemrograman dasar. Berdasarkan hasil uji validasi materi oleh ahli diperoleh persentase sebesar 85 42% hasil validasi media oleh ahli diperoleh persentase sebesar 86 46%. Berdasarkan uji coba pada kelompok kecil mendapatkan nilai persentase sebesar 86 57% dan hasil uji coba pada kelompok besar dengan persentase 85 51%. Berdasarkan data hasil validasi dan uji coba maka media pembelajaran pemrograman dasar berbasis game edukasi bermuatan challenge based learning pada siswa kelas X SMK termasuk dalam kategori sangat valid dan sangat layak digunakan sebagai media pendukung proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Apr 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/260526

Actions (login required)

View Item View Item