Pengaruh pemberian dosis pakan udang kering (ebi) terhadap laju pertumbuhan tukik penyu hijau (Chelonia mydas) pantai Sukamade Kabupaten Banyuwangi / Dian Pamedar - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pemberian dosis pakan udang kering (ebi) terhadap laju pertumbuhan tukik penyu hijau (Chelonia mydas) pantai Sukamade Kabupaten Banyuwangi / Dian Pamedar

Dian Pamedar (2009) Pengaruh pemberian dosis pakan udang kering (ebi) terhadap laju pertumbuhan tukik penyu hijau (Chelonia mydas) pantai Sukamade Kabupaten Banyuwangi / Dian Pamedar. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Pamedar Dian. 2006. Pengaruh Dosis Pakan Udang Kering (Ebi) terhadap Laju Pertumbuhan Tukik Penyu Hijau (Chelonia mydas) Pantai Sukamade Kabupaten Banyuwangi. Skripsi Program Sarjana Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra. Susilowati M.S dan (II) Dr. Abdul Ghofur M.Si Kata kunci tukik penyu hijau (Chelonia mydas) ebi laju pertumbuhan Tukik adalah penyu yang berumur sampai dengan satu tahun. Tukik yang baru menetas masih memiliki cadangan makanan dalam kuning telur (yolk) sampai berumur satu minggu. Berdasarkan analisa isi perut penyu hijau pada fase tukik menyukai makanan dari enis plankton terutama jenis zooplankton seperti Branchious sp. Makanan yang harus tersedia dari jenis-jenis organisme seperti udang-udangan ikan kecil dan lain-lain (Mudjiman 1985). Salah satu jenis makanan yang disukai oleh tukik penyu hijau adalah jenis udang kering (ebi). Menurut Usnarmi (1987) bahwa ransum makanan terbaik bagi tukik penyu hijau diberikan sebesar 4 5-5 persen dari bobot tubuhnya. Untuk mengetahui pertumbuhan penyu hijau dapat diketahui berdasarkan atas laju pertambahan berat badan dan ukuran karapasnya pada satuan waktu tertentu (Sutanto dan Kuncoro 1970). Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL). Hewan coba yang digunakan adalah tukik penyu hijau yang berumur satu minggu dengan berat berkisar 23-25 gram. Pemberian pakan udang kering (ebi) dilakukan setiap 2 hari sekali dengan dosis masing-masing 2 5% 5% 7 5% 10% dan 12 5% dari berat awal. Data yang diperoleh berupa pertambahan berat badan dan ukuran karapas tukik penyu hijau (Chelonia mydas). Waktu penghitungan setiap 1 minggu sekali selama 2 bulan. Analisis variasi satu jalur menunjukkan ada pengaruh pemberian pakan udang kering (ebi) terhadap laju pertumbuhan tukik penyu hijau (Chelonia mydas) dosis pakan yang paling efektif adalah 7 5%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Jan 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26029

Actions (login required)

View Item View Item