Analisis kesalahan peserta didik dalam menyelesaikan soal geometri berdasarkan tingkat berpikir van hiele ditinjau dari gaya kognitif peserta didik / Fauziyah Meitaya - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis kesalahan peserta didik dalam menyelesaikan soal geometri berdasarkan tingkat berpikir van hiele ditinjau dari gaya kognitif peserta didik / Fauziyah Meitaya

Meitaya, Fauziyah (2022) Analisis kesalahan peserta didik dalam menyelesaikan soal geometri berdasarkan tingkat berpikir van hiele ditinjau dari gaya kognitif peserta didik / Fauziyah Meitaya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tingkat berpikir Van Hiele mendeskripsikan proses berpikir peserta didik dalam mempelajari geometri. Proses berpikir peserta didik dapat berbeda sesuai dengan gaya kognitifnya. Salah satu penyebab kegagalan pembelajaran geometri adalah pembelajaran dilakukan pada tingkat berpikir yang lebih tinggi dibandingkan peserta didik sehingga dapat menyebabkan peserta didik melakukan kesalahan dalam menyelesaikan soal-soal geometri. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis kesalahan peserta didik gaya kognitif Field-Dependent (FD) dan Field-Independent (FI) dalam menyelesaikan soal berdasarkan tingkat berpikir geometri Van Hiele beserta faktor penyebabnya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah 2 peserta didik FI dan 2 peserta FD yang mewakili masing-masing tingkat berpikir Van Hiele. Instrumen yang digunakan adalah soal Group Embedded Figure Test (GEFT) soal tes diagnostik tingkat berpikir Van Hiele dan pedoman wawancara. Teknik analisis yang digunakan adalah reduksi data penyajian data dan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik FD pada kategori level pre-0 melakukan kesalahan konsep dan kesalahan interpretasi bahasa peserta didik FD level 0 melakukan kesalahan konsep kesalahan menggunakan data dan kesalahan interpretasi bahasa peserta didik FI level 0 melakukan kesalahan menggunakan data dan kesalahan konsep serta peserta didik FI level 1 melakukan kesalahan konsep kesalahan interpretasi bahasa dan kesalahan penarikan kesimpulan. Secara umum faktor penyebab peserta didik FD dan FI melakukan kesalahan adalah karena kurangnya pemahaman konsep materi segitiga dan segi empat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 27 Apr 2022 04:29
Last Modified: 10 Jan 2023 06:57
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/258847

Actions (login required)

View Item View Item