Pengembangan perangkat pembelajaran transformasi geometri berbasis hots yang mendukung kemampuan memecahkan masalah pada siswa SMP / Farah Dibah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan perangkat pembelajaran transformasi geometri berbasis hots yang mendukung kemampuan memecahkan masalah pada siswa SMP / Farah Dibah

Dibah, Farah (2021) Pengembangan perangkat pembelajaran transformasi geometri berbasis hots yang mendukung kemampuan memecahkan masalah pada siswa SMP / Farah Dibah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan dari penelitian dan pengembangan disini yaitu untuk menghasilkan produk pengembangan perangkat pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran dan Tes Uraian berbasis High Order Thinking Skill di SMP. Model yang digunakan dalam penelitian dan pengembangan ini yaitu pengembangan Plomp Langkah-langkah dalam model Plomp ini yaitu (1) penelitian awal (preliminary research) (2) fase prototipe (prototyping phase) dan (3) fase penilaian (assessment phase). Penelitian dan pengembangan ini menggunakan dua jenis data yaitu jenis data kualitatif dan jenis data kuantitatif. Instrumen data menggunakan lembar validasi tes uraian angket respon siswa dan angket respon guru. Dalam penelitian dan pengembangan ini menggunakan subjek siswa kelas IX-F SMP Laboratorium UM yang beralamat Jl. Simpang Bogor No.T- 7 Sumbersari Kecamatan Lowokwaru Kota Malang. Hasil analisis data yang telah diperoleh berdasarkan dari nilai 1 sampai 4 kevalidan Rencana Pelaksaaan Pembelajaran sebesar 3 9 tes uraian sebesar 3 9 angket respon guru sebesar 3 9 dan angket respon siswa sebesar 3 8 sehingga kesimpulan yang telah diperoleh pada instrumen perangkat pembelajaran memperoleh total skor 3 8 sehingga instrumen perangkat pembelajaran ini dikatakan valid. Hasil tes uraian siswa memperoleh hasil sebesar 93% dikatakan baik dan efektif. Dari rentang 1 sampai 4 hasil respon guru sebesar 3 7 sehingga dikatakan respon guru sangat baik dan angket siswa sebesar 3 4 yang dapat dikatakan baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Jul 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/258828

Actions (login required)

View Item View Item