Rahajeng, Ayu (2021) Analisis kesulitan Siswa Kelas V dalam mengerjakan soal kecepatan dan debit bernuansa higher order thinking skill di SDN Pakisaji 1 / Ayu Rahajeng. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Salah satu kesulitan siswa yang dialami di sekolah maupun pada masa pembelajaran daring adalah menyelesaikan soal bernuansa Higher Order Thinking Skill (HOTS). Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan kepada guru kelas ditemukan bahwa siswa masih merasa kesulitan mengerjakan soal cerita kecepatan dan debit masih bingung jika diberikan soal dengan tingkat berpikir tinggi serta masih kesulitan dalam menyelesaikan operasi hitung perkalian dan pembagian. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi (1) kesulitan siswa dalam mengerjakan soal kecepatan bernuansa HOTS (2) kesulitan siswa dalam mengerjakan soal debit bernuansa HOTS. Penelitian ini dilakukan di SDN Pakisaji 1 dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan yaitu fenomenologi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan model Miles dan Huberman. Siswa kelas V A sejumlah 38 siswa dan kelas V B sejumlah 36 siswa pada penelitian ini telah diambil sampel subjek penelitian yaitu 3 siswa dari kelas V A dan 3 siswa dari kelas V B yang masing-masing dibagi menjadi kategori tinggi sedang dan rendah. Pengumpulan data yang digunakan adalah pedoman wawancara dan tes. Data yang diperoleh yaitu mengenai informasi kesulitan siswa dalam mengerjakan kecepatan dan debit dan hasil pekerjaan siswa setelah menyelesaikan soal tes yang diberikan. Hasil analisis menunjukkan adanya (1) Kesulitan siswa berdasarkan indikator dapat diuraikan sebagai berikut. (a) Kesulitan siswa kategori tinggi ada pada indikator kesulitan dalam menggunakan rumus yang tepat untuk menyelesaikan soal (b) Kesulitan siswa kategori sedang ada pada indikator kesulitan dalam menggunakan operasi hitung kesulitan menggunakan rumus dan kesulitan membuat langkah-langkah penyelesaian (c) Kesulitan siswa kategori rendah ada pada indikator kesulitan dalam mengenali informasi pada soal tidak mengetahui konsep yang digunakan pada soal menggunakan operasi hitung namun kurang tepat tidak menggunakan rumus menggunakan cara namun kurang tepat membuat langkah-langkah penyelesaian soal namun kurang lengkap dan tidak membuat kesimpulan jawaban. (2) Kesulitan siswa dalam mengerjakan soal kecepatan dan debit bernuansa HOTS dapat diuraikan sebagai berikut. (a) Kesulitan siswa kategori tinggi ada pada tahap mencipta karena masih belum bisa membuat kemungkinan jarak dan waktu pada soal kecepatan serta panjang dan lebar balok pada soal debit (b) Kesulitan siswa kategori sedang ada pada tahap mengevaluasi dan mencipta karena subjek ada yang kurang teliti dalam mengkonversi satuan waktu kurang tepat dalam menuliskan simbol waktu dan debit serta belum bisa membuat kemungkinan jarak dan waktu serta panjang dan lebar balok. (c) Kesulitan siswa pada kategori rendah ada pada tahap menganalisis mengevaluasi dan mencipta karena subjek langsung menghitung jarak tanpa mengubah satuan waktu kurang teliti dalam menghitung debit cara yang dituliskan tidak lengkap dan tidak membuat kemungkinan jarak dan waktu serta panjang dan lebar balok. Hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi untuk guru agar dapat memberikan pengenalan serta latihan soal HOTS matematika kepada siswa. Peneliti selanjutnya dapat menggunakan penelitian ini sebagai rujukan untuk melakukan penelitian lain yang sejenis.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 12 Jul 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/257417 |
Actions (login required)
View Item |