Penalaran analogi siswa dalam menyelesaikan soal matematika ditinjau dari multiple intelligences / Amalia Silwana - Repositori Universitas Negeri Malang

Penalaran analogi siswa dalam menyelesaikan soal matematika ditinjau dari multiple intelligences / Amalia Silwana

Silwana, Amalia (2021) Penalaran analogi siswa dalam menyelesaikan soal matematika ditinjau dari multiple intelligences / Amalia Silwana. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penalaran merupakan salah satu kemampuan dasar dalam matematika yang secara terus menerus akan menjadi masalah strategis di masa depan. Penalaran juga menjadi fokus penelitian para peneliti matematika karena keterlibatan penalaran merupakan masalah penting yang selalu ada pada setiap pembelajaran matematika. Pembelajaran matematika melibatkan dua aspek penalaran yaitu penalaran induktif dan penalaran deduktif. Salah satu jenis penalaran induktif adalah penalaran analogi. Penalaran analogi merupakan suatu proses bernalar yang memetakan suatu struktur yang telah diketahui sebelumnya kepada struktur lain yang harus disimpulkan berdasarkan kesamaan keduanya. Penalaran analogi terdiri atas empat tahapan yaitu pengkodean (encoding) pendugaan (inferring) pemetaan (mapping) dan penerapan (applying). Penalaran analogi dapat memudahkan siswa untuk memecahakan masalah khususnya pada penyelesaian masalah baru dengan menggunakan pengalaman yang telah mereka peroleh sebelumnya. Akan tetapi capaian penalaran analogi siswa masih cenderung rendah. Salah satu faktor yang mempengaruhi tingkat penalaran analogi siswa yaitu kecerdasan yang mereka miliki. Teori multiple intelligences sebagai suatu teori kecerdasan yang berkaitan dengan penalaran analogi siswa dalam menyelesaikan soal penalaran analogi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penalaran analogi siswa dalam menyelesaikan soal matematika materi trigonometri ditinjau dari multiple intelligences. Sedangkan tujuan khusus dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penalaran analogi siswa dengan kecenderungan kecerdasan logis matematis verbal linguistik dan visual spasial dalam menyelesaikan soal matematika materi trigonometri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Calon subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA A MA Persis 2 Bangil semester ganjil tahun pelajaran 2021/2022. Penentuan subjek menghasilkan dua subjek dengan kecenderungan kecerdasan logis matematis dua subjek dengan kecenderungan kecerdasan verbal linguitik dan dua subjek dengan kecenderungan kecerdasan visual spasial. Data penelitian diperoleh dari hasil tes pengklasifikasian multiple intelligences hasil tes tulis kemampuan penalaran analogi materi trigonometri serta hasil wawancara. Proses penalaran analogi siswa dalam menyelesaikan soal matematika materi trigonometri akan dianalisis berdasarkan indikator penalaran analogi yang telah disusun oleh peneliti berdasarkan indikator penalaran analogi Sternberg. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes dan wawancara. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas peneliti lembar tes pengklasifikasian multiple intelligences lembar soal tes penalaran analogi dan pedoman wawancara. Analisis data menggunkan model analisis Miles dkk. (2014) dengan tiga tahap yaitu (1) kondensasi data (2) memaparkan data dan (3) menarik kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penalaran analogi siswa kelas XI MIPA A MA Persis 2 Bangil dalam menyelesaikan soal matematika penalaran analogi materi trigonometri yaitu siswa dengan kecenderungan kecerdasan logis matematis mampu melalui seluruh tahapan penalaran analogi encoding inferring mapping dan applying dengan baik siswa dengan kecenderungan kecerdasan verbal linguistik hanya mampu melalui tahapan penalaran analogi encoding dengan baik dan belum mampu melalui tahapan inferring mapping dan applying dengan baik serta siswa dengan kecenderungan kecerdasan visual spasial mampu melalui tahapan penalaran analogi encoding inferring dan mapping dengan baik sedangkan untuk tahapan applying belum dapat dilalui dengan sempurna karena terdapat kesulitan dalam perhitungan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 11 Apr 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/254764

Actions (login required)

View Item View Item