Pengembangan bahan ajar berbasis inkuiri terbimbing materi pemberian ransum unggas untuk siswa kelas XI Jurusan Agribisnis Ternak Unggak SMK PP Wiyata Bakti Sengkaling Malang / Waskita Marta Sumantika - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar berbasis inkuiri terbimbing materi pemberian ransum unggas untuk siswa kelas XI Jurusan Agribisnis Ternak Unggak SMK PP Wiyata Bakti Sengkaling Malang / Waskita Marta Sumantika

Sumantika, Waskita Marta (2017) Pengembangan bahan ajar berbasis inkuiri terbimbing materi pemberian ransum unggas untuk siswa kelas XI Jurusan Agribisnis Ternak Unggak SMK PP Wiyata Bakti Sengkaling Malang / Waskita Marta Sumantika. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Sumantika Waskita Marta. 2016. Pengembangan Handout dan LKS Berbasis Inkuiri Terbimbing Materi Pemberian Ransum Unggas untuk Siswa Jurusan Agribisnis Ternak Unggas Kelas XI di SMK PP Wiyata Bakti Sengkaling. Skripsi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. agr. Mohamad Amin M.Si. (2) Agung Witjoro S.Pd. M.Kes Kata kunci ransum unggas formulasi ransum penelitian pengembangan handout lembar kerja siswa inkuiri terbimbing. Materi ransum unggas membahas tentang zat makanan yang dibutuhkan unggas kebutuhan pakan unggas bahan baku pakan unggas serta formulasi ransum unggas. Permasalahan mengenai materi tersebut yang ditemukan di SMK PP Wiyata Bakti Sengkaling Malang adalah kurangnya materi yang disampaikan secara mendalam pada handout yang ada di sekolah dan belum adanya LKS yang mengarahkan siswa untuk belajar mandiri sehingga motivasi siswa dalam mempelajari materi kurang. Kurangnya motivasi belajar mengakibatkan rendahnya pemahaman siswa akan pengetahuan tentang ransum unggas. Tujuan penelitian adalah mengembangkan bahan ajar berupa handout dan LKS berbasis inkuiri terbimbing pada materi ransum unggas untuk siswa jurusan agribisnis ternak unggas kelas XI SMK PP Wiyata Bakti Sengkaling. Diharapkan bahan ajar yang disusun dapat menyediakan alternatif bahan ajar yang mampu mengarahkan siswa untuk belajar secara mandiri. Penelitian dilakukan dalam rangka penulisan skripsi di Jurusan Biologi FMIPA UM. Penelitian merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan 4-D (Define Design Develop and Disseminate) oleh Thiagarajan. Dari hasil penelitian dan pengembangan telah dihasilkan bahan ajar handout dan LKS berbasis inkuiri terbimbing untuk siswa Jurusan Agribisnis Ternak Unggas Kelas XI yang berkriteria sangat valid yaitu untuk handout sebesar 93 91 % dan LKS sebesar 92 36 %. Rata-rata hasil validasi oleh 15 siswa kelas XII SMK PP Wiyata Bakti Sengkaling sebesar 96 05%. Hal tersebut mengindikasikan bahwa bahan ajar memiliki persentase kriteria validitas sangat valid sehingga bahan ajar dapat digunakan dalam pembelajaran. Diharapkan dengan adanya bahan ajar ini mampu membantu siswa untuk dapat memecahkan masalah yang ada dalam dunia peternakan khususnya untuk materi pemberian ransum unggas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 30 Jan 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/25148

Actions (login required)

View Item View Item