Penerapan prinsip belajar orang dewasa (andragogi) dalam pelatihan di Balai Besar Pemberdayaan Masyarakat Desa di Malang (studi kasus pelatihan manajemen pemerintahan desa di BPMD Jl. Raya Langsep 7 Po. Box 119 Malang) / Ardiansyah Irwantyo - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan prinsip belajar orang dewasa (andragogi) dalam pelatihan di Balai Besar Pemberdayaan Masyarakat Desa di Malang (studi kasus pelatihan manajemen pemerintahan desa di BPMD Jl. Raya Langsep 7 Po. Box 119 Malang) / Ardiansyah Irwantyo

Ardiansyah Irwantyo (2009) Penerapan prinsip belajar orang dewasa (andragogi) dalam pelatihan di Balai Besar Pemberdayaan Masyarakat Desa di Malang (studi kasus pelatihan manajemen pemerintahan desa di BPMD Jl. Raya Langsep 7 Po. Box 119 Malang) / Ardiansyah Irwantyo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan Orang Dewasa (POD) merupakan seluruh proses pendidikan yang terorganisasi dengan berbagai bahan belajar tingkatan dan metode baik bersifat resmi maupun tidak. Proses ini meliputi upaya kelanjutan atau perbaikan pendidikan yang diperoleh dari sekolah akademi universitas atau magang. Pendidikan ini ditujukan bagi orang dewasa untuk mengembangkan kemampuan memperkaya pengetahuan meningkatkan keterampilan profesi yang telah dimiliki dan memperoleh cara-cara baru serta mengubah sikap dan perilaku orang dewasa. Selain itu juga agar orang dewasa dapat mengembangkan diri secara optimal dan berpartispasi aktif dalam kehidupan sosial ekonomi dan budaya. Sedangkan pelatihan adalah Pelatihan adalah serangkaian upaya yang dilaksanakan dengan sengaja dalam bentuk pemberian bantuan kepada tenaga kerja yang dilakukan oleh tenaga profesional kepelatihan dalam satuan waktu tertentu yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kerja peserta dalam bidang pekerjaan tertentu guna meningkatkan efektivitas dan produktivitas dalam suatu perusahaan atau organisasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengamati dan mendeskripsikan tentang penerapan prinsip belajar orang dewasa pada pelatihan pelatih manjemen pemerintahan desa di Balai Besar Pemberdayaan Masyarakat dan Desa. Data yang diambil dan disajikan dalam paparan ini hanya yang sesuai dengan fokus khusus penelitian ini yaitu yang berkaitan dengan materi metode dan teknik belajar (proses) dan sarana dan prasarana (media). Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data menggunakan observasi wawancara dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini bersumber dari data manusia dan data non manusia. Data yang bersumber dari manusia yang berupa ucapan dan tindakan diperoleh melalui wawancara dan pengamatan langsung. Sedangkan untuk data non manusia adalah dokumen-dokumen yang relevan dengan fokus penelitian. Analisa data terbagi dalam tiga tahap (1) Reduksi data (2) Penyajian data (3) Penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penerapan belajar orang dewasa sudah dilaksanakan dan diterapkan dalam pelatihan pelatih manjemen pemerintahan desa di Balai Besar Pemberdayaan Masyarakat dan Desa. Indikasinya bisa dilihat dalam metode belajar yang digunakan menggunakan pendekatan partisipatori andragogi. Berdasarkan hasil penelitian dapat diajukan beberapa saran kepada pihak fasilitator agar bisa memaksimalkan penerapan prinsip-prinsip andragogi dalam pelatihan-pelatihan lain yang diselenggarakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Jun 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/25

Actions (login required)

View Item View Item