Pengembangan media interaktif animasi praktikum biologi pada proses perolehan nutrisi dan transformasi energi pada tumbuhan hijau untuk siswa kelas VIKII SMP / Fina Akhwatul Janah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media interaktif animasi praktikum biologi pada proses perolehan nutrisi dan transformasi energi pada tumbuhan hijau untuk siswa kelas VIKII SMP / Fina Akhwatul Janah

Janah, Fina Akhwatul (2012) Pengembangan media interaktif animasi praktikum biologi pada proses perolehan nutrisi dan transformasi energi pada tumbuhan hijau untuk siswa kelas VIKII SMP / Fina Akhwatul Janah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci media interaktif animasi praktikum biologi. Ciri dari belajar biologi adalah adanya kegiatan praktikum. Kegiatan praktikum ini dilaksanakan karena pembelajaran biologi tidak hanya mementingkan produk melainkan juga proses. Dalam pencapaian kompetensi mendeskripsikan proses perolehan nutrisi dan transformasi energi pada tumbuhan hijau selama ini pengalaman belajar siswa hanya dilakukan secara teori tanpa adanya kegiatan praktikum. Jika dilakukan praktikum praktikum hanya membuktikan teori saja dan tidak dilakukan secara scientific inquiry. Akibatnya siswa tidak bisa mengembangkan rasa keingintahuan dan kemampuan berpikirnya. Maka dari itu pengembangan media interaktif animasi praktikum ini ditujukan untuk mengatasi kendala penguasaan kemampuan dasar yang hanya diperoleh secara teori tersebut. Dengan dikembangkannya media berbantuan komputer yang memiliki karakteristik adanya visualisasi pengamatan praktikum dalam bentuk animasi ini maka siswa dapat melakukan pengamatan praktikum secara scientific inquiry. Pengembangan media pembelajaran pada penelitian ini menggunakan model pengembangan media pembelajaran oleh Sadiman. Tahap-tahap penelitian dan pengembangan adalah sebagai berikut (1) menganalisis kebutuhan dan karakteristik siswa (2) merumuskan tujuan instruksional (3) merumuskan butirbutir materi secara terperinci yang mendukung tercapainya tujuan (4) mengembangkan alat pengukur keberhasilan (5) menulis naskah dan produksi media dan (6) mengadakan tes dan revisi media. Validasi terhadap produk melibatkan dua orang dosen jurusan Biologi FMIPA UM seorang guru SMPN 1 Batu dan dua siswa kelas VIII SMPN 1 Batu (evaluasi satu lawan satu). Hasil validasi yang diperoleh digunakan untuk melakukan revisi terhadap media yang dikembangkan. Selanjutnya dilakukan uji coba media pada 37 orang siswa kelas VIII SMPN 1 Batu. Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) didapatkan persentase hasil validasi oleh ahli media sebesar 90 54% (2) ahli materi sebesar 83 1% (3) evaluasi satu lawan satu sebesar 91 19% dan (4) hasil uji coba lapangan sebesar 91 68%. Rata-rata persentase validitas sebesar 89 12%. Berdasarkan analisis gain score pada uji coba lapangan diperoleh nilai gain score sebesar 0 67 yang menunjukkan bahwa keefektifan pembelajaran dengan menggunakan media yang dikembankan termasuk dalam kategori sedang. ii Dengan hasil tersebut maka dapat ditarik beberapa kesimpulan dari penelitian ini yaitu (1) media interaktif animasi praktikum yang dikembangkan memiliki kriteria layak sebagai media pembelajaran interaktif dengan rata-rata persentase validitas sebesar 90 54% (2) materi pada media interaktif animasi praktikum yang dikembangkan memiliki kriteria valid untuk memenuhi kompetensi dasar proses perolehan nutrisi dan transformasi energi pada tumbuhan hijau dengan rata-rata persentase validitas sebesar 83 1% (3) media interaktif animasi praktikum telah dikembangkan memiliki kriteria layak dengan rata-rata persentase validitas sebesar 89 12% (4) keefektifan pembelajaran dengan menggunakan media yang dikembangkan termasuk dalam kategori sedang dengan nilai gain score sebesar 0 67 sehingga media yang dikembangkan layak digunakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Oct 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/24848

Actions (login required)

View Item View Item