Motivasi dan hasil belajar biologi siswa kelas X selama iplementasi praktik pengalaman lapangan (PPL) berbasis lesson study di SMA laboratorium Universitas Negeri Malang / Ike Safitri Agustina - Repositori Universitas Negeri Malang

Motivasi dan hasil belajar biologi siswa kelas X selama iplementasi praktik pengalaman lapangan (PPL) berbasis lesson study di SMA laboratorium Universitas Negeri Malang / Ike Safitri Agustina

Agustina, Ike Safitri (2011) Motivasi dan hasil belajar biologi siswa kelas X selama iplementasi praktik pengalaman lapangan (PPL) berbasis lesson study di SMA laboratorium Universitas Negeri Malang / Ike Safitri Agustina. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Motivasi Hasil Belajar PPL Berbasis Lesson Study. Tujuan PPL adalah mengembangkan kompetensi mahasiswa agar mahasiswa siap menjadi tenaga pendidik yang profesional. Salah satu cara agar mahasiswa dapat menjadi calon tenaga pendidik yang profesional adalah dengan PPL berbasis Lesson Study. Beragam masukan yang didapatkan selama implementasi PPL berbasis Lesson Studydapat meningkatkan kualitas guru yang berdampak pada peningkatan kualitas pembelajaran sehingga motivasi dan hasil belajar siswa juga meningkat. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang dilakukan selama pelaksanaan PPL II mulai bulan Februari s.d April 2011. Subjek penelitian adalah siswa kelas X-5 X-6 X-7 dan X-8 di SMA Laboratorium Universitas Negeri Malang tahun ajaran 2010/2011. Data yang diperoleh berupa pelaksanaan Lesson Study motivasi belajar siswa dan hasil belajar siswa dengan menggunakan instrumen berupalembar monitoring pelaksanaan Plan Do dan See lembar observasi pembelajaran dalam kegiatan Lesson Study angket motivasi siswa (ARCS) lembar observasi motivasi belajar siswa angket refleksi siswa selama pembelajaran berlangsung dan tes hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan PPL berbasis Lesson Study dapat terlaksana sesuai dengan aspek yang tertera pada lembar monitoring Plan Do dan See. Setelah dilaksanakan 3 Open Lesson terjadi peningkatan pada seluruh aspek motivasi belajar siswa meliputi aspek ARCS dibandingkan 1 dan 2 Open Lesson. Peningkatan aspek keaktifan keantusiasan keceriaan dan hasil belajar siswa terjadi pada saat Open Lesson terakhir pada pelaksanaan Lesson Study karena telah dilakukanrefleksi berdasarkan Open Lesson pada pembelajaran sebelumnya. Melalui PPL berbasis Lesson Study kemampuan pedagogik mahasiswa sebagai calon guru dapat meningkat sehingga kualitas pembelajaran akan meningkat. Peningkatan kualitas pembelajaran mengakibatkan motivasi dan hasil belajar siswa juga meningkat. Disarankan agar kegiatan PPL berikutnya tetapdilaksanakan dengan pola PPL berbasis Lesson Studyagar tujuan kegiatan PPL dapat tercapai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Oct 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/24785

Actions (login required)

View Item View Item