Pembelajaran bahasa Arab di MTs Diniyah Ponpes Daruttauhid Malang / Abd. Ghafur - Repositori Universitas Negeri Malang

Pembelajaran bahasa Arab di MTs Diniyah Ponpes Daruttauhid Malang / Abd. Ghafur

Abd. Ghafur (2008) Pembelajaran bahasa Arab di MTs Diniyah Ponpes Daruttauhid Malang / Abd. Ghafur. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pondok pesantren Daruttauhid Malang adalah lembaga pendidikan Islam yang mengembangkan pembelajaran bahasa Arab (PBA) secara terus menerus. Bahasa Arab merupakan bahasa tujuan utama yang harus dikuasai oleh semua santri. Dalam pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) pondok pesantren Daruttauhid menggunakan dua kurikulum yang berbeda yaitu kurikulum pesantren dan kurikulum Depag. Kurikulum pesantren digunakan pada Madrasah Diniyah yang terdiri dari kelas I dadi Marhalah Ibtidaiyah dan Marhalah Tsanawiyah. Sedangkan kurikulum Depag digunakan pada MTs umum dan MA umum. Sejak tahun 1984 ijazah MTs Diniyah telah disamakan/mu adalah dengan ijazah MTs Diniyah Ma had Al-Azhar Kairo Mesir. Hal tesebut dikarenakan kurikulum dan program pelajaran MTs Diniyah disesuaikan dengan MTs Diniyah Ma had Al-Azhar Kairo Mesir. Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan PBA di MTs Diniyah Ponpes Daruttauhid Malang. Sedangkan tujuan khusus penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan (1) tujuan PBA (2) kurikulum PBA (3) perencanaan PBA (4) materi PBA (5) metode PBA (6) media pembelajaran yang digunakan dalam PBA (7) evaluasi yang digunakan dalam PBA (8) faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam PBA di MTs Diniyah Ponpes Daruttauhid Malang. Penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif kualitiatif. Subjek penelitian adalah raisul marhalah qismu ta lim qismul idarah pengajar bahasa Arab dan santri MTs Diniyah. Dalam penelitian ini peneliti bertindak sebagai instrumen inti. Dan instrumen bantu yang digunakan adalah pedoman observasi pedoman wawancara angket. Teknik pengumpulan data adalah observasi wawancara angket dan dokumen. Langkah-langkah analisis data yang dilakukan adalah (a) reduksi data (b) penyajian data (c) penarikan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan data dilakukan cara (a) observasi terus menerus (b) mendiskusikan data dan hasil analisis dengan pihak tertentu yang dipandang ahli (c) memeriksa kembali catatan lapangan secara cermat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tujuan PBA adalah (1) agar santri dapat memahami dan berkomuniksai dengan bahasa Arab baik lisan ataupun tulisan (2) mempersiapkan dan meningkatkan kemampuan berbahasa Arab santri secara mendalam guna dijadikan bekal melanjutkan belajar ke Ribath ataupun Universitas di Negara Timur Tengah (3) memudahkan santri dalam memahami dan menafsirkan kandungan ayat-ayat suci Al Qur an. Kurikulum yang digunakan adalah kurikulum pesantren yang disesuaikan dengan kurikulum MTs Diniyah Ma had Al-Azhar Kairo Mesir. Dalam kurikulum tersebut memuat program pelajaran yang digunakan dalam KBM di MTs Diniyah Daruttauhid. Tidak terdapat RPP dan Silabus yang dibuat secara tertulis oleh para pengajar bahasa Arab. Para pengajar menyampaikan materi yang ada sesuai dengan batasan-batasan yang telah dijelaskan pada rapat dewan Asatidz di awal tahun ajaran baru. Selain itu para pengajar juga mempunyai target yang harus dicapai dalam KBM yang dilaksanakan. Materi yang diajarkan berasal dari buku teks wajib yang berupa buku teks 1575 1604 1593 1585 1576 1610 1577 1576 1610 1606 1610 1583 1610 1603 Jilid II dan III. Buku ini digunakan pada PBA kelas 1 dan 2 MTs Diniyah. Sedangkan buku penunjang yang biasa digunakan pengajar adalah 1587 1604 1587 1604 1577 1578 1593 1604 1610 1605 1575 1604 1604 1617 1594 1577 1575 1604 1593 1585 1576 1610 1617 1577 . Kemahiran berbahasa yang dicapai adalah kemahiran berbicara (kalam) menulis (kitabah) membaca (qira ah) dan menyimak (istima ). Metode yang digunakan dalam PBA adalah metode gabungan (eklektik) yang terdiri dari metode membaca metode terjemah gramatik dan metode langsung. Selain itu guru juga menggunakan beberapa metode pengajaran seperti metode ceramah tanya jawab resitasi dan metode hafalan. Media yang tersedia adalah media dengar (tape recorder) media pandang dengar (televisi VCD palyer) OHP dan benda asli. Sedangkan media yang sering digunakan dalam PBA adalah tape recorder. Evaluasi dilakukan dengan dua macam yaitu evaluasi hasil dan evaluasi proses. Evaluasi hasil dilakukan pada setiap akhir unit pelajaran dan ujian akhir semester (UAS). Jenis tes yang digunakan adalah tes lisan (safahi) dan tes tulis (tahriri). Sedangkan evaluasi proses dilakukan selama KBM dilaksanakan. Faktor pendukung PBA adalah (1) adanya lingkungan yang kondusif untuk meningkatkan dan mengembangkan bahasa Arab (2) adanya guru bahasa Arab yang profesional dan menguasai bahasa Arab secara mendalam (3) adanya motivasi belajar yang tinggi dari santri dalam mempelajari bahasa Arab (4) adanya kegiatan berbahasa Arab yang dapat dijadikan oleh santri sebagai sarana unjuk hasil belajar bahasa seperti pidato bahasa Arab adanya majalah dinding bahasa Arab diwajibkannya bahasa Arab sebagai bahasa komuikasi sehari-hari (5) latar belakang pendidikan santri yang homogen. Sedangkan faktor penghambat PBA adalah (1) tidak adanya aturan bagi guru untuk membuat perencanaan pembelajaran secara tertulis (2) minim dan kurang dimanfaatkannya media pembelajaran sebagai pendukung sebuah kegiatan pembelajaran (3) belum dimilikinya lab bahasa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Arab (ARA) > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Jan 2008 04:29
Last Modified: 09 Sep 2008 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/246024

Actions (login required)

View Item View Item