Perbandingan hasil belajar siswa menggunakan metode diskusi dan metode ceramah pada mata pelajaran matematika kelas VIII MTs Nurul Hidayah Mojokerto / Miftakhul Jannah - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbandingan hasil belajar siswa menggunakan metode diskusi dan metode ceramah pada mata pelajaran matematika kelas VIII MTs Nurul Hidayah Mojokerto / Miftakhul Jannah

Jannah, Miftakhul (2011) Perbandingan hasil belajar siswa menggunakan metode diskusi dan metode ceramah pada mata pelajaran matematika kelas VIII MTs Nurul Hidayah Mojokerto / Miftakhul Jannah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Metode merupakan cara yang digunakan oleh guru dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar di kelas sebagai upaya untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan. Metode diskusi adalah suatu cara mengelola masalah atau analisis sistem produk teknologi yang pemecahannya sangat terbuka. Metode diskusi dapat melatih sikap siswa untuk menghargai pendapat orang lain melatih keberanian untuk mengutarakan pendapat mempertahankan pendapat dan memberi rasional sehubungan dengan pendapat yang dikemukakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan metode diskusi dan metode ceramah. Penelitian ini dilakukan pada bulan April-Mei 2011 dengan sampel penelitian yaitu siswa kelas VIII di MTs Nurul Hidayah Mojokerto. Rancangan penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu. Teknik sampling dipilih rancangan Untreatened control group design with pretest and posttest (rancangan prates dan pascates dengan pemilihan kelompok yang tidak diacak). Analisis hasil penelitian yang dipakai adalah uji beda atau uji t. Hasil penelitian pembelajaran menggunakan metode diskusi ini menunjukkan bahwa t[1] 31 91 8805 t 2 021 dari 945 0 05 dengan dk (n-2) (34 - 2) 32 yang artinya terdapat perbedaan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Perbedaan tersebut dapat dilihat dari hasil pascates masing-masing kelompok yaitu rata-rata nilai pascates kelompok eksperimen sebesar 7 03 dan rata-rata nilai pascates kelompok kontrol sebesar 6 58. Berdasarkan hasil penelitian saran-saran yang dapat dikemukakan yaitu 1) untuk meningkatkan minat belajar siswa dalam mengajar guru dapat menggunakan metode diskusi 2) apabila dalam proses pembelajaran guru menemukan masalah-masalah yang bisa menghasilkan banyak alternatif pemecahan dan masalah yang mengandung banyak variabel guru bisa memanfaatkan metode diskusi ini untuk memecahkan masalah tersebut 3) untuk melatih keberanian siswa dalam mengemukakan pendapat siswa dapat mengembangkannya saat metode diskusi ini dilaksanakan 4) oleh karena penulis hanya melakukan penelitian di satu tempat maka diharapkan peneliti lanjutan dapat melakukan penelitian lebih lanjut dengan menerapkan metode diskusi (Discussion Method) dengan menggunakan kompetensi dan subjek penelitian yang berbeda.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 15 Sep 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/239

Actions (login required)

View Item View Item