Sintesis dan karakterisasi sabun transparan dari minyak kelapa (Cocos nucifera) dan minyak ayam dengan menggunakan gelombang ultrasonik / Rohman Fantusi - Repositori Universitas Negeri Malang

Sintesis dan karakterisasi sabun transparan dari minyak kelapa (Cocos nucifera) dan minyak ayam dengan menggunakan gelombang ultrasonik / Rohman Fantusi

Fantusi, Rohman (2014) Sintesis dan karakterisasi sabun transparan dari minyak kelapa (Cocos nucifera) dan minyak ayam dengan menggunakan gelombang ultrasonik / Rohman Fantusi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Fantusi Rohman. 2014. Sintesis dan Karakterisasi Sabun Transparan dari Minyak Kelapa (Cocos nucifera) dan Minyak Ayam dengan Menggunakan Gelombang Ultrasonik. Skripsi. Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Aman Santoso M.Si. (II) Dr. Siti Marfu ah M.S. Kata kunci sabun transparan saponifikasi minyak kelapa minyak ayam gelombang ultrasonik 12288 12288 12288 Sabun transparan merupakan sabun yang dibuat melalui reaksi saponifikasi antara minyak dan larutan basa dengan penambahan transparent agent seperti gliserin etanol dan sukrosa. Bahan dasar sintesis sabun dapat berupa minyak nabati maupun hewani. Minyak yang digunakan dalam penelitian ini adalah minyak kelapa (Cocos nucifera) dan minyak ayam. Pemilihan jenis minyak yang berbeda dimaksudkan untuk mengetahui perbedaan karakter sabun hasil sintesis. Selama ini proses sintesis sabun transparan dilakukan dengan menggunakan metode pemanasan konvensional. Untuk meningkatkan efektifitas dan mengoptimalkan proses sintesis diberikan alternatif sintesis sabun transparan dengan menggunakan gelombang ultrasonik. Tujuan dari penelitian adalah melakukan sintesis sabun transparan dari minyak kelapa dan minyak ayam dengan menggunakan gelombang ultrasonik dan mengetahui karakter sabun transparan hasil sintesis berdasarkan SNI 06-3532-1994. 12288 12288 12288 Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif eksperimental yang dilakukan di Laboratorium Kimia Fakultas MIPA Univeritas Negeri Malang pada Januari sampai Mei 2014. Langkah-langkah dalam penelitian ini yaitu (1) preparasi bahan dasar yaitu minyak kelapa dan minyak ayam (2) karakterisasi minyak (3) sintesis sabun transparan dari minyak kelapa dengan metode pemanasan (4) sintesis sabun transparan dari minyak ayam dengan metode pemanasan (5) sintesis sintesis sabun transparan dari minyak kelapa dengan menggunakan gelombang ultrasonik (6) sintesis sintesis sabun transparan dari minyak ayam dengan menggunakan gelombang ultrasonik dan (7) karakterisasi sabun transparan hasil sintesis. 12288 12288 12288 Hasil penelitian adalah (1) Sabun transparan dapat disintesis dari bahan dasar minyak kelapa dengan menggunakan gelombang ultrasonik pada suhu 60-70 C (2) Sintesis sabun dari bahan dasar minyak ayam dengan menggunakan gelombang ultrasonik pada suhu 60-70 C menghasilkan sabun opaque (3) Karakterisasi sabun transparan yang disintesis dari bahan dasar minyak kelapa dengan menggunakan gelombang ultrasonik memiliki kadar air sebesar 22 02% kadar fraksi tak tersabunkan sebesar 1 01% kadar bagian tak larut dalam alkohol sebesar 1 79% kadar alkali bebas sebesar 0 04% pH 9 35 dan stabilitas busa sebesar 69 75%. Sabun hasil sintesis dari bahan dasar minyak ayam dengan menggunakan gelombang ultrasonik memiliki kadar air sebesar 23 26% kadar fraksi tak tersabunkan sebesar 5 57% kadar bagian tak larut dalam alkohol sebesar 4 69% kadar alkali bebas sebesar 0 12% pH 9 60 dan stabilitas busa sebesar 77 95%. 12288 12288 12288

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 11 Aug 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/23762

Actions (login required)

View Item View Item