Pengembangan teknik desensitisasi sistematis melalui smartphone virtual reality untuk mengurangi fobia ketinggian dan hewan di MAN 1 Kediri / Vita Nafilatul Husna - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan teknik desensitisasi sistematis melalui smartphone virtual reality untuk mengurangi fobia ketinggian dan hewan di MAN 1 Kediri / Vita Nafilatul Husna

Husna, Vita Nafilatul (2018) Pengembangan teknik desensitisasi sistematis melalui smartphone virtual reality untuk mengurangi fobia ketinggian dan hewan di MAN 1 Kediri / Vita Nafilatul Husna. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Husna Vita Nafilatul. 2018. Pengembangan Teknik Desensitisasi Sistematis Melalui Smartphone Virtual Reality untuk Mengurangi Fobia Ketinggian dan Hewan di MAN 1 Kediri. Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Widada M.Si. (II) Drs. Lutfi Fauzan M.Pd. Kata Kunci desensitisasi sistematis realitas virtual fobia Masa remaja sering ditandai oleh timbulnya perasaan cemas salah satunya diakibatkan terjadinya gangguan fobia. Untuk mengurangi fobia ketinggian dan hewan dapat melalui pemberian terapi dengan teknik tertentu. Teknik yang dapat digunakan salah satunya teknik desensitisasi sistematis yaitu melemahkan perilaku dengan menggantikan aktivitas yang berlawanan dari kecemasannya. Penerapan teknik tidak terlepas dari media yang mendukung realitas virtual merupakan salah satu media yang dapat digunakan dalam pemberian layanan bimbingan dan konseling. Proses desensitisasi sistematis akan menyajikan situasi lingkungan sesuai kenyataan yang disimulasikan dalam bentuk film 3D. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan panduan teknik desensitisasi sistematis melalui virtual reality agar dapat menghasilkan produk yang dapat digunakan oleh konselor sebagai salah satu teknik layanan konseling untuk mengurangi fobia ketinggian dan hewan pada siswa MA. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian R D (Research and Development) dari Borg and Gall yang telah dimodifikasi. Terdapat 7 langkah dari 10 langkah Borg and Gall yang digunakan pada penelitian ini. Langkah tersebut yaitu (1) studi pendahuluan (2) perencanaan (3) pengembangan produk (4) uji coba produk awal yang terdiri dari dua uji coba yaitu uji ahli media dan uji ahli materi (5) Revisi produk (6) uji coba lapangan yang diujikan kepada uji calon pengguna produk (konselor) dan uji kelompok kecil (siswa) dan (7) revisi produk akhir. Instrumen penelitian berupa instrumen penilaian untuk uji ahli media dan materi uji calon pengguna produk dan uji kelompok kecil. Jenis data yang digunakan yaitu data kuantitatif dan data kualitatif. Teknik analisis data menggunakan penilaian skor skala 5 untuk mengetahui kualitas produk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penilaian yang dilakukan oleh ahli materi dan media menghasilkan kualitas sangat baik dengan rata-rata 4 8 dan baik dengan rata-rata 3 8 penilaian calon pengguna produk menghasilkan kualitas sangat baik dengan rata-rata 4 5 dan uji kelompok kecil menghasilkan kualitas baik dengan rata-rata 3 7. Hasil analisa tersebut menunjukkan bahwa produk berupa panduan teknik desensitisasi sistematis melalui smartphone virtual reality untuk mengurangi fobia ketinggian dan hewan telah memenuhi kriteria keberterimaan pada aspek kegunaan kemudahan kejelasan ketepatan dan kemenarikan. Disimpulkan bahwa pengembangan panduan teknik desensitisasi sistematis melalui smartphone virtual reality ini layak digunakan oleh konselor sebagai salah satu teknik dalam pemberian layanan konseling untuk mengurangi fobia ketinggian dan hewan pada siswa MA. Produk dapat digunakan konselor sekolah lain untuk mengurangi jenis fobia ketinggian dan hewan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 May 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/2367

Actions (login required)

View Item View Item