Perbedaan tingkat perilaku asertif antara siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler di SMAN 5 Malang / Dewi Sufiyanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan tingkat perilaku asertif antara siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler di SMAN 5 Malang / Dewi Sufiyanti

Sufiyanti, Dewi (2017) Perbedaan tingkat perilaku asertif antara siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler di SMAN 5 Malang / Dewi Sufiyanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Sufiyanti Dewi. 2017. Perbedaan Tingkat Perilaku Asertif antara Siswa Kelas Akselerasi dan Siswa Kelas Reguler di SMAN 5 Malang. Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling FIP Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Harmiyanto M.Pd (2) Irene Maya Simon S.Pd M.Pd. Kata kunci perilaku asertif kelas akselerasi kelas reguler. Perilaku asertif merupakan kemampuan individu untuk mengekspresikan pikiran perasaan keinginan dan kebutuan secara jujur terus terang ada adanya namun tetap memiliki dasar bahwa setiap orang memiliki hak dan kebutuhan yang sama pentingnya dengan orang lain. Perilaku asertif berkembang sebagai hasil pengalaman dan proses belajar yang panjang dalam rentang kehidupan individu. Oleh karena itu setiap orang dapat mengembangkan perilaku asertif yang dimiliki. Setiap individu memiliki tingkat perilaku asertif yang berbeda-beda. Berbagai perbedaan yang terdapat antara kelas akselerasi dan kelas reguler seperti potensi siswa kurikulum proses pembelajaran dan sebagainya dapat menjadi faktor yang mempengaruhi perkembangan perilaku asertif siswa. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui tingkat perilaku asertif siswa kelas akselerasi (2) mengetahui tingkat perilaku asertif siswa kelas reguler dan (3) untuk mengetahui perbedaan tingkat perilaku asertif antara siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler di SMAN 5 Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan dirancang menggunakan desain komparatif. Populasi penelitian adalah siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler di SMAN 5 Malang. Teknik pengambilan sampel dengan teknik proportional sampling pada siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler. Data dikumpulkan dengan menggunakan inventori perilaku asertif dan dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif dan analisis uji-t. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan tingkat perilaku asertif antara siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler. Nilai rata-rata (mean) tingkat perilaku asertif siswa kelas akselerasi (109 6000) lebih tinggi dibandingkan dengan siswa kelas reguler (95 3667). Nilai probabilitas Sig (2-tailed) sebesar 0 000. Kriteria menyebutkan apabila probabilitas hitung

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Sep 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/2341

Actions (login required)

View Item View Item