Pemahaman sub mikroskopik dan korelasinya dengan hasil belajar pada materi Stoikiometri siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Batu / Renny Avika Dwi Cahaya - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemahaman sub mikroskopik dan korelasinya dengan hasil belajar pada materi Stoikiometri siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Batu / Renny Avika Dwi Cahaya

Cahaya, Renny Avika Dwi (2017) Pemahaman sub mikroskopik dan korelasinya dengan hasil belajar pada materi Stoikiometri siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Batu / Renny Avika Dwi Cahaya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Cahaya Renny Avika Dwi. 2017. Pemahaman Sub Mikroskopik dan Korelasinya dengan Hasil Belajar pada Materi Stoikiometri Siswa Kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Batu. Skripsi Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. H. Subandi M.Si. (2) Muntholib S.Pd. M.Si. Kata Kunci pemahaman sub mikroskopik stoikiometri hasil belajar Representasi sub mikroskopik makroskopik dan simbolik merupakan 3 representasi yang sangat penting dalam memahami ilmu kimia. Materi pelajaran stoikiometri diajarkan di kelas X dan menjadi dasar dalam mempelajari materi lain yang melibatkan perhitungan kimia. Berdasarkan hal tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) tingkat pemahaman representasi sub mikroskopik stoikiometri siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Batu (2) keterkaitan antara tingkat pemahaman sub mikroskopik siswa dengan hasil belajar pada materi stoikiometri. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif korelasional. Subjek penelitian adalah kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 1 Batu yang dipilih dengan teknik sampling purposive. Instrumen pengukuran pemahaman sub mikroskopik berupa tes tertulis dalam bentuk pilhan ganda 18 nomor yang disertai dengan kolom perhitungan ataupun alasan pemilihan jawaban siswa dengan lima alternatif jawaban. Validitas isi dan reliabilitas soal berturut-turut adalah 89 4% (valid) dan 0 847 (reliabel). Data dianalisis berdasarkan persentase jawaban siswa yang benar dan sebaran jawaban salah pada tiap-tiap butir soal. Sementara itu hasil belajar diperoleh dari nilai tes stoikiometri menggunakan tes formatif dari guru yang bersangkutan. Analisis hubungan antara pemahaman representasi sub mikroskopik dengan hasil belajar diukur dengan uji korelasi Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) tingkat pemahaman sub mikroskopik stoikiometri siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 1 Batu tergolong cukup (63 78%) dengan rincian pemahaman pada sub materi hukum-hukum dasar kimia sebesar 76 3% sub materi massa molekul relatif sebesar 99 3% sub materi persamaan kimia sebesar 44% konsep mol sebesar 58 3% dan sub materi kadar zat sebesar 41% (2) ada hubungan antara pemahaman sub mikroskopik dengan hasil belajar siswa pada materi stoikiometri dengan r sebesar 0 432 (sedang). ABSTRACT Cahaya Renny Avika Dwi. 2017. Understanding of Sub Microscopic and Correlation with Stoichiometry Students Learning Class XI MIPA SMA Negeri 1 Batu. Undergraduate Thesis Department of Chemistry Faculty of Mathematics and Natural Science Universitas Negeri Malang. Supervisors (1) Prof. Dr. H. Subandi M.Si. (2) Muntholib S.Pd. M.Si. Keywords sub microscopic understanding stoichiometry learning outcomes Sub-microscopic macroscopic and symbolic representations are three important representations in understanding chemistry. Stoichiometric teaching materials are taught in grade X and become the pre-requirement for learning other materials that involve chemical calculations. Based on that this research aims to know (1) understanding level of sub microscopic representation of stoichiometry for XI MIPA grade students of SMA Negeri 1 Batu (2) the connection between students level of sub microscopic understanding with learning result on stoichiometric material. This research used descriptive correlation research design. The subjects of the study were XI MIPA grade students of 1 SMA Negeri 1 Batu selected with purposive sampling technique. The measurement instrument of sub microscopic comprehension by using written test in the form of 18 multiple-choice questions which is accompanied by the calculation column or the reason for choosing the answers with five options. Content validity and reliability of the questions are 89.4% (valid) and 0.847 (reliable). Data were analyzed based on the percentage of students correct answers and the distribution of wrong answers on each item. Meanwhile learning outcomes were derived from stoichiometric test scores using formative tests from the teacher. The analysis of the connection between sub microscopic representation understanding and learning outcomes was measured by product moment correlation test. The results showed that (1) the level of understanding of sub-microscopic stoichiometry of XI MIPA grade students of SMA Negeri 1 Batu is fair (63.78%) with the understanding of sub-category of basic chemical law of 76.3% molecular sub material weight relative to 99.3% Sub material of chemical equation 44% The concept of mol is 58.3% And substance sub content is 41% (2) there is a correlation between sub microscopic understanding with student learning result on stoichiometric material with r equals to 0 432 (middle).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jun 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/22315

Actions (login required)

View Item View Item