Perbedaan hasil belajar kognitif dan kemampuan komunikasi verbal mengenai materi larutan penyangga yang dibelajarkan dengan model two stay two stray dan model Think Pair Share untuk siswa kelas XI SMAN 7 Malang / Evi Anggraeni - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan hasil belajar kognitif dan kemampuan komunikasi verbal mengenai materi larutan penyangga yang dibelajarkan dengan model two stay two stray dan model Think Pair Share untuk siswa kelas XI SMAN 7 Malang / Evi Anggraeni

Anggraeni, Evi (2014) Perbedaan hasil belajar kognitif dan kemampuan komunikasi verbal mengenai materi larutan penyangga yang dibelajarkan dengan model two stay two stray dan model Think Pair Share untuk siswa kelas XI SMAN 7 Malang / Evi Anggraeni. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perbedaan Hasil Belajar Kognitif dan Kemampuan Komunikasi Verbal Mengenai Materi Larutan Penyangga yang Dibelajarkan dengan Model Two Stay-Two Stray dan Model Think-Pair-Share untuk Siswa Kelas XI SMAN 7 Malang. Skripsi Jurusan Kimia Fakultas MIPA Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Srini M. Iskandar Ph.D. (II) Drs. H. Santosa M.Si. Kata Kunci hasil belajar kognitif kemampuan komunikasi verbal two stay-two stray (TSTS) think-pair-share (TPS) larutan penyangga 12288 12288 12288 12288 Tujuan penelitian yang dilakukan adalah (1) untuk mengetahui ada/tidaknya perbedaan hasil belajar kognitif siswa dan (2) untuk menjelaskan kemampuan komunikasi verbal siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran Two Stay-Two Stray dan siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran Think-Pair-Share pada materi larutan penyangga. Hal ini untuk mengatasi pembelajaran dengan model konvensional yang sering diterapkan pada siswa. Model konvensional yang didominasi metode ceramah mengakibatkan siswa pasif dalam pembelajaran dan kurangnya rasa peduli antar siswa di dalam kelas karena kurang interaksi. Berdasarkan penelitian-penelitian terdahulu model pembelajaran kooperatif tipe Dua Tinggal-Dua Tamu (Two Stay-Two Stray) dan Berpikir-Berpasangan-Berbagi (Think-Pair-Share) dapat digunakan untuk mengatasi masalah tersebut di atas. 12288 12288 12288 12288 Rancangan penelitian yang digunakan adalah Quasy Experimental post-test only design yang melibatkan dua kelas eksperimen. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI SMAN 7 Malang tahun ajaran 2013/2014. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling yaitu dengan cara melotre kelas-kelas yang sudah ada didapatkan kelas XI IPA 6 sebagai kelas eksperimen 1 yang dibelajarkan dengan model TSTS dan kelas XI IPA 5 sebagai kelas eksperimen 2 yang dibelajarkan dengan model TPS. Instrumen yang digunakan terdiri dari instrumen perlakuan (silabus RPP worksheet) dan instrumen penelitian (lembar observasi dan soal post-test) yang sudah divalidasi terlebih dahulu. Pengujian hipotesis penelitian untuk mengetahui ada/tidaknya perbedaan hasil belajar kognitif siswa pada kedua kelas menggunakan pengujian beda dua pihak uji-t dengan bantuan SPSS 16.0 for windows sedangkan penjelasan kemampuan komunikasi verbal siswa pada kedua kelas dilakukan secara deskriptif menggunakan perbandingan presentase. 12288 12288 12288 12288 Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) tidak ada perbedaan hasil belajar kognitif siswa yang dibelajarkan menggunakan model TSTS dan yang dibelajarkan dengan model TPS pada materi larutan penyangga. Namun berdasarkan data diketahui rata-rata hasil belajar kognitif siswa pada kelas eksperimen 2 lebih tinggi dari kelas eksperimen 1 (2) Kemampuan komunikasi verbal siswa kelas XI di SMAN 7 Malang yang dibelajarkan menggunakan model Two Stay-Two Stray didapatkan persentase paling banyak 69 70% pada kriteria cukup baik dan kemampuan komunikasi verbal siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Think-Pair-Share didapatkan persentase paling banyak 60 00% pada kriteria cukup baik pada materi larutan penyangga.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Jun 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/22084

Actions (login required)

View Item View Item