Keefektifan metode quantum learning dengan bimbingan kelompok untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kepanjen Malang / Imam Agung Haryadi - Repositori Universitas Negeri Malang

Keefektifan metode quantum learning dengan bimbingan kelompok untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kepanjen Malang / Imam Agung Haryadi

Haryadi, Imam Agung (2015) Keefektifan metode quantum learning dengan bimbingan kelompok untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kepanjen Malang / Imam Agung Haryadi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Haryadi Imam Agung. 2014. Keefektifan Metode Quantum Learning Dengan Bimbingan Kelompok Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Kepanjen Malang. Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. H. Widada M.Si (II) Irene Maya Simon S.Pd M.Pd. Kata kunci Bimbingan Kelompok Quantum Learning Motivasi Belajar Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa kelas VIII SMPN 3 Kepanjen Malang. Permasalahan yang diungkap dalam penelitian ini adalah apakah metode quantum learning dengan bimbingan kelompok dapat efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kepanjen Malang Tahun Ajaran 2014 - 2015 . Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui metode quantum learning dengan bimbingan kelompok dapat efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kepanjen Malang Tahun Ajaran 2014 2015. Jenis penelitian ini adalah penelian kuantitatif dengan metode pra eksperimental design dengan jenis one group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMPN 3 Kepanjen Malang dengan jumlah 332 siswa. Sampel yang digunakah adalah 34 siswa dengan menggunakan teknik clauster random sampling. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui instrumen penelitian (angket) dengan empat alternatif jawaban yaitu sangat setuju (SS) setuju (S) tidak setuju (TS) dan sangat tidak setuju (STS). Adapun instrumen yang valid dan reliabel digunakan untuk penelitian. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial (uji hipotesis). Hasil analisis deskriptif membuktikan bahwa mean (nilai rata-rata) post test lebih tinggi dari pada mean (nilai rata-rata) pre test. Nilai mean post test sebesar 123 000 sedangkan mean (nilai rata-rata) pre test sebesar 110 473. Sedangkan analisis inferensial (uji hipotesis) membuktikan bahwa terdapat perbedaan mean yang signifikan secara statistik antara pre test dan post test. Hasil analisis inferensial disimpulkan dari thitung -6 110 memiliki signifikansi 0 000 sehingga Ho diitolak dan Ha diterima. Maka dapat dikatakan bahwa layanan bimbingan kelompok dengan metode quantum learning efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIII SMPN 3 Kepanjen Malang dan dinyatakan diterima. Berdasarkan hasil analisis dekriptif dan hasil analisis inferensial (uji hipotesis) layanan bimbingan kelompok dengan metode quantum learning efektif bisa meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kepanjen Malang Tahun Ajaran 2014/2015. Saran yang dapat peneliti sampaikan hendaknya guru pembimbing mampu memberikan materi layanan bimbingan kelompok sesuai dengan kebutuhan siswa sehingga tujuan pemberian layanan bimbingan kelompok dapat tercapai dengan menggunakan teknik-teknik atau metode sehingga dirasa tidak monoton bagi siswa salah satunya dengan metode quantum learning.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Jul 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/2200

Actions (login required)

View Item View Item