Pengembangan bahan ajar pada materi titrasi pengendapan dengan model pembelajaran learning cycle 5E untuk kjelas XI Program Keahlian Kimia Industri di SMK Putra Indonesia Malang / Janiar Anugraini Riyadi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar pada materi titrasi pengendapan dengan model pembelajaran learning cycle 5E untuk kjelas XI Program Keahlian Kimia Industri di SMK Putra Indonesia Malang / Janiar Anugraini Riyadi

Riyadi, Janiar Anugraini (2012) Pengembangan bahan ajar pada materi titrasi pengendapan dengan model pembelajaran learning cycle 5E untuk kjelas XI Program Keahlian Kimia Industri di SMK Putra Indonesia Malang / Janiar Anugraini Riyadi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Bahan Ajar Model Learning Cycle 5E Titrasi Pengendapan SMK memiliki kewajiban untuk membekali siswa dengan ilmu dan teknologi serta ketrampilan kerja yang sesuai dengan bidangnya . Berdasarkan wawancara yang dilakukan terhadap salah satu guru kimia analisis di SMK Putra Indonesia Malang program keahlian kimia industri dalam pelaksanaan proses belajar mengajar yang berlangsung mengalami kendala. Kendala tersebut yaitu rendahnya tingkat pemahaman siswa terhadap materi titrasi pengendapan yaitu 50% siswa yang belum mencapai nilai SKM. Sehingga guru menyatakan perlu adanya pengembangan bahan ajar dan variasi model pembelajaran. Hal ini diperkuat dengan kajian teoritis dan faktual yakni model pembelajaran Learning Cycle 5E oleh guru dirasa tepat digunakan dalam pengorganisasian materi titrasi pengendapan dalam pengembangan bahan ajar kimia. Bahan ajar yang dikembangkan meliputi modul silabus dan RPP sebagai pelengkap. Tujuan dari pengembangan bahan ajar kimia pada materi titrasi pengendapan adalah mengembangkan dan mengetahui kelayakan bahan ajar kimia pada materi titrasi pengendapan dengan model pembelajaran Learning Cycle 5E untuk kelas XI program keahlian kimia industri di SMK Putra Indonesia Malang. Peneliti mengadopsi metodologi penelitian dan pengembangan yang dikemukakan oleh Thiagarajan yakni model 4-D (four-D) yang meliputi tahap define design develop dan desiminate . Dalam hal ini peneliti menggunakan tahapan penelitian dan pengembangan hingga pada tahap ketiga. Hasil pengembangan produk dilakukan uji coba produk untuk mengetahui kelayakan dan setelah direvisi dilakukan crosscheck oleh guru untuk mengetahui kesesuaian produk. Uji coba produk yang akan dilakukan meliputi validasi produk oleh 1 orang dosen kimia 2 orang guru dan uji terbatas oleh 10 orang siswa melalui instrumen penelitian yang berupa lembar validasi dan soal uji kompetensi. Hasil analisis data produk hasil pengembangan bahan ajar titrasi pengendapan menyatakan modul yang dikembangkan dinyatakan valid oleh validator dosen dan guru dengan tingkat validitas total masing-masing 3 dan 3 05 sehingga modul dapat digunakan. Silabus yang dikembangkan dinyatakan valid oleh validator dosen dan guru dengan tingkat validitas total masing-masing 3 dan 3 07. RPP yang dikembangkan dinyatakan valid oleh validator dosen dan guru dengan tingkat validitas total masing-masing 3 dan 3 06. Modul silabus dan RPP sesuai dengan hasil validitas yang telah diperoleh dapat digunakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Aug 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/21942

Actions (login required)

View Item View Item