Choirunisa' (2015) Pengembangan media permainan papan ragam pekerjaan untuk pemahaman karir bagi siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) / Choirunisa'. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Choirunisa . 2015. Pengembangan Media Permainan Papan Ragam Pekerjaan Untuk Pemahaman Karir Bagi Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP). Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I)Dra. Hj. Ella Faridati Zen M.Pd. (II) Dr. H. IM. Hambali M.Pd. Kata kunci Pengembangan Media Permainan papan ragam pekerjaan Tugas perkembangan karir remaja atau anak usia SMP berada pada tahap tentatif dimana siswa membutuhkan informasi mengenai jenis-jenis pekerjaan agar siswa mampu mengenal dunia kerja. Layanan bimbingan dan konseling yang diberikan di SMP Negeri 20 Malang lebih difokuskan pada bidang belajar dan selebihnya pada pribadi dan sosial sedangkan bidang karir belum disentuh secara khusus. Pemberian layanan lebih cenderung menggunakan metode ekspositori atau ceramah sehingga siswa kurang tertarik dalam menerima layanan. Dari hasil analisis kebutuhan siswa kelas VIII membutuhkan informasi tentang jenis-jenis pekerjaan. Oleh karena itu peneliti mengembangkan media permainan papan ragam pekerjaan untuk pemahaman bagi siswa Sekolah Menengah Pertama. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media informasi karir berbentuk papan ragam pekerjaan yang berterima secara teoritis dan praktis. Penelitian ini menggunakan prosedur yang diadaptasi dari Borg and Gall. Langkah-langkahnya sebagai berikut (1) penelitian pendahuluan melakukan kajian pustaka dan analisis kebutuhan siswa (2) penyususunan produk awal menentukan tujuan pengembangan dan menyusun media informasi karir papan ragam pekerjaan (3) validasi produk oleh ahli bimbingan konseling media dan calon pengguna (4) revisi produk menyempurnakan produk sesuai dengan saran yang diperoleh dari ahli dan calon pengguna (5) produk akhir. Analisis data kuantitatif menggunakan statistik deskriptif untuk menghitung rata-rata skor dan persentase. Analisis kualitatif menggunakan Miles Huberman untuk mereduksi data yang telah diperoleh dari ahli dan calon pengguna. Hasil penilaian dari ahli materi bimbingan dan konseling menunjukkan bahwa media ini sangat berguna sangat tepat sangat menarik dan sangat layak. Hasil penilaian dari ahli media menunjukkan bahwa media ini sangat berguna sangat tepat sangat menarik dan sangat layak. Hasil penilaian dari uji calon pengguna yang dilakukan oleh konselor SMP Negeri 20 Malang menunjukkan bahwa media ini sangat berguna sangat tepat sangat menarik dan sangat layak. Hasil penilaian dari sasaran pengguna yang dilakukan oleh siswa kelas VIII menunjukkan bahwa media ini sangat berguna sangat tepat sangat menarik dan sangat layak. Dari hasil penilaian ahli dan calon pengguna dapat disimpulkan media ini memenuhi kriteria sebagai produk yang berterima secara teoritis maupun praktis. Berdasarkan hasil penelitian disarankan pada 1)konselor SMP Negeri 20 Malang untuk menggunakan media informasi papan ragam pekerjaan ini sebagai alat untuk menyampaikan layanan informasi karir tentang ragam pekerjaan 2) Saran bagi peneliti selanjutnya media informasi papan ragam pekerjaan ini dapat di uji keefektivitasannya dalam menyampaikan informasi karir sehingga media ini dapat digunakan di seluruh SMP di Kota Malang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 30 Jun 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/2188 |
Actions (login required)
View Item |