Studi tentang pemahaman siswa kelas XI SMA Negeri 1 Kesamben terhadap pokok bahasan stoikiometri / Galuh Suci Pratiwi - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi tentang pemahaman siswa kelas XI SMA Negeri 1 Kesamben terhadap pokok bahasan stoikiometri / Galuh Suci Pratiwi

Pratiwi, Galuh Suci (2011) Studi tentang pemahaman siswa kelas XI SMA Negeri 1 Kesamben terhadap pokok bahasan stoikiometri / Galuh Suci Pratiwi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci pemahaman salah konsep stoikiometri Demi meningkatkan hasil pembelajaran kimia pemerintah Indonesia memperbaharui kurikulum pendidikan. Pembaharuan ini menghasilkan KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan). KTSP memberikan hak kepada sekolah untuk menngembangkan kurikulumnya sendiri sesuai dengan kondisi lingkungan sekolah. KTSP ini membawa pengaruh terhadap hasil pembelajaran kimia. Faktanya sebagian besar siswa SMA memiliki pemahaman yang kurang terhadap konsep-konsep kimia. Dengan demikian tujuan dalam penelitian ini adalah (1)mengetahui pemahaman siswa terhadap pokok bahasan stoikiometri (2)mengetahui perbedaan antara kemampuan konseptual dengan kemampuan algoritmik yang dimiliki oleh siswa terhadap pokok bahasan stoikiometri (3)mengetahui salah konsep yang dimiliki oleh siswa terhadap pokok bahasan stoikiometri dan (4)mengetahui salah algoritmik yang dimiliki oleh siswa terhadap pokok bahasan stoikiometri. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan kuisioner berupa soal multiple choice. Sebelum digunakan mengambil data kuisioner divalidasi terlebih dahulu oleh dua orang guru kimia SMA. Soal yang telah divalidasi kemudian digunakan untuk mengumpulkan data. Data penelitian kemudian dianalisis dengan menggunakan SPSS 16.0 for Windows. Hasil analisis selanjutnya dicek keabsahannya melalui wawancara terhadap beberapa orang siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa kelas XI SMAN 1 Kesamben memiliki pemahaman yang sedang (42 6%) terhadap stoikiometri. Siswa memiliki perbedaan yang signifikan antara pemahaman konseptual dan algoritmik pada pokok bahasan stoikiometri siswa cenderung memiliki kemampuan algoritmik yang lebih tinggi daripada kemampuan konseptual. Hal ini mengindikasikan bahwa siswa memiliki kesalahan pemahaman yang menyebabkan mereka memiliki salah konsep. Salah konsep yang terjadi pada siswa diantaranya (1)siswa menganggap massa zat sebelum dan sesudah reaksi tidak sama (2)zat zat yang memiliki kondisi dan massa yang sama jumlah partikelnya berbanding lurus dengan massa molarnya (3)pereaksi pembatas adalah reaktan dengan massa paling sedikit dan lain sebagainya. Siswa juga memiliki salah algoritmik berupa kesalahan dalam mengaplikasikan rumusmatematika ketidaktelitian dalam menghitung dan kesalahmemahami perbandingan bilangan. Berdasarkan hasil penelitian ini peneliti menyarankan kepada para guru kimia agar (1)mengembangkan lagi kemampuan siswa pada tingkatan mikroskopik dan simbolik agar siswa mampu memahami konsep abstrak (2)memulai pembelajaran dengan kuis agar dapat mengetahui pengetahuan awal yang dimiliki siswa kemudian dapat menciptakan situasi pembelajaran yang sesuai dengan pengetahuan awal siswa (3)menguji kemampuan awal algoritmik siswa sebagai acuan pengembangan pemahaman algoritmik (4)memperkuat kemampuan siswa dalam algorithmik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 Feb 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/21809

Actions (login required)

View Item View Item