Identifikasi kesiapan guru IPA (sains) dalam melaksanakan pembelajaran kimia berdasarkan kurikulum 2006 (kurikulum tingkat satuan pendidikan) di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung) / Atin Prastiwi - Repositori Universitas Negeri Malang

Identifikasi kesiapan guru IPA (sains) dalam melaksanakan pembelajaran kimia berdasarkan kurikulum 2006 (kurikulum tingkat satuan pendidikan) di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung) / Atin Prastiwi

Prastiwi, Atin (2009) Identifikasi kesiapan guru IPA (sains) dalam melaksanakan pembelajaran kimia berdasarkan kurikulum 2006 (kurikulum tingkat satuan pendidikan) di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung) / Atin Prastiwi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu langkah Pemerintah guna meningkatkan kualitas pendidikan adalah menyempurnakan kurikulum dari kurikulum 1994 menjadi kurikulum 2004 atau Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) dan mulai tahun 2006 berubah lagi menjadi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Perubahan kurikulum menimbulkan banyak permasalahan antara lain belum siapnya guru dalam melaksanakan aturan-aturan dalam kurikulum baru. Materi kimia terintegrasi dalam kurikulum IPA (sains) sejak tahun 2004 atau mulai diberlakukannya Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK). Sebagai pokok bahasan baru di SMP pembelajaran kimia diduga menimbulkan banyak kendala di antaranya adalah fasilitas yang belum memadai belum siapnya guru karena guru pengajar materi kimia bukan dari bidangnya kesulitan siswa dalam memahami materi baru dan lain-lain. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesiapan guru IPA (sains) di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung dalam melaksanakan pembelajaran kimia berdasarkan kurikulum 2006 (KTSP) ditinjau dari berbagai faktor yaitu efektivitas sosialisasi kurikulum 2006 kondisi guru persiapan kegiatan pembelajaran pelaksanaan kegiatan pembelajaran sarana dan prasarana yang tersedia serta persiapan dan pelaksanaan kegiatan evaluasi hasil belajar. Penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif yang dapat diartikan sebagai suatu prosedur pemecahan masalah dengan menggunakan atau melukiskan keadaan objek penelitian (seseorang lembaga masyarakat) yang terjadi pada saat ini berdasarkan pada fakta-fakta yang nampak sebagaimana adanya. Penelitian ini menggunakan instrumen penelitian jenis angket atau kuesioner dan untuk mendukung jawaban guru dilakukan wawancara bebas. Lokasi penelitian ini dibagi menjadi 3 wilayah yaitu wilayah Kabupaten Tulungagung bagian timur wilayah Kabupaten Tulungagung bagian tengah dan wilayah Kabupaten Tulungagung bagian barat. Tiap-tiap wilayah diambil 2-3 kecamatan yang kemudian diambil lagi 5-6 SMP Negeri dari setiap kecamatan. Sumber data dalam penelitian ini diambil melalui metode Stratification Random Sampling atau sampling random bertingkat. Sumber data dalam penelitian ini adalah guru IPA (sains) pengajar materi kimia di SMP Negeri di Kabupaten Tulungagung. Sumber data penelitian berjumlah 49 guru dan diambil secara acak dari 17 SMP Negeri pada tiap-tiap bagian wilayah kabupaten. Adapun prosedur dari pelaksanaan penelitian ini meliputi empat tahap yaitu pra lapangan kegiatan lapangan analisis data dan penulisan laporan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektivitas sosialisasi kurikulum 2006 (KTSP) di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung adalah cukup efektif dengan persentase 75% kondisi guru di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung adalah baik dengan persentase 83 5% persiapan kegiatan pembelajaran kimia berdasarkan kurikulum 2006 (KTSP) yang dilakukan oleh guru di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung adalah baik dengan persentase 81% pelaksanaan kegiatan pembelajaran kimia berdasarkan kurikulum 2006 (KTSP) yang dilakukan oleh guru di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung adalah cukup baik dengan persentase 74% sarana prasarana pembelajaran di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung adalah cukup memadai dengan persentase 65% dan evaluasi hasil belajar siswa yang dilakukan oleh guru di SMP Negeri Kabupaten Tulungagung adalah cukup baik dengan persentase 70%. Jadi kesiapan guru SMP Negeri di Kabupaten Tulungagung dalam melaksanakan pembelajaran kimia berdasarkan kurikulum 2006 (KTSP) ditinjau dari berbagai faktor tersebut adalah cukup siap dengan persentase 75%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Mar 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/21638

Actions (login required)

View Item View Item