Pengembangan paket pelatihan keterampilan metakognisi untuk meningkatkan kesiapan siswa menghadapi ujian / Bastian Firman Syahida - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan paket pelatihan keterampilan metakognisi untuk meningkatkan kesiapan siswa menghadapi ujian / Bastian Firman Syahida

Syahida, Bastian Firman (2013) Pengembangan paket pelatihan keterampilan metakognisi untuk meningkatkan kesiapan siswa menghadapi ujian / Bastian Firman Syahida. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Syahida Bastian Firman. 2013. Pengembangan Panduan Pelatihan Keterampilan Metakognisi untuk Meningkatkan Kesiapan Siswa Menghadapi Ujian. Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Hj. Nur Hidayah M.Pd. (II) Dra. Elia Flurentin M.Pd. Kata Kunci keterampilan metakognisi kesiapan menghadapi ujian structured learning approach Penelitian pengembangan panduan pelatihan keterampilan metakognisi di SMP Bhakti Pertiwi menggunakan pendekatan Structured Learning Approach dilatarbelakangi oleh banyaknya siswa SMP yang kurang siap dalam mengahadapi ujian walaupun siswa telah belajar dengan keras. Selain itu pengalaman peneliti saat PPL dimana banyak siswa yang terlihat gelisah saat akan ujian. Fenomena itu menandakan banyak siswa yang kurang memiliki kemampuan metakognisi yang baik sehingga diperlukan adanya panduan pelatihan keterampilan metakognisi pada siswa SMP dengan pendekatan structured learning approach. Tujuan penelitian dan pengembangan ini adalah menghasilkan panduan pelatihan keterampilan metakognisi dengan pendekatan structured learning approach yang berterima secara teoritis dan praktis baik dilihat dari aspek kegunaan ketepatan keakuratan dan kelayakan. Panduan yang dihasilkan dapat digunakan oleh konselor untuk melatihkan keterampilan metakognisi kepada siswa sejak dini sehingga siswa memiliki keterampilan metakognisi yang baik dan dapat belajar secara optimal yang pada akhirnya siswa akan siap menghadapi ujian. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (research and development) yang mengadaptasi model pengembangan Borg and Gall (1983). Adapun prosedur pengembangan yang dilakukan sebagai berikut 1) tahap I perencanaan studi literatur analisis potensi masalah kemampuan metakognisi pada siswa di SMP Bhakti Pertiwi dan need assessment 2) tahap II pengembangan produk penyusunan tujuan dan penyusunan prototype panduan pelatihan 3) tahap III uji coba produk uji ahli (uji ahli konseling dan uji ahli media) uji calon pengguna produk revisi produk hasil uji calon pengguna produk uji coba produk terbatas (uji kelompok kecil) 4) tahap IV pengakhiran revisi produk hasil uji kelompok kecil dan menghasilkan produk akhir panduan pelatihan keterampilan metakognisi dengan pendekatan structured learning approach. 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil analisis data penilaian uji ahli dan calon pengguna produk serta revisi-revisi yang telah dilaksanakan sesuai saran dan masukan terhadap panduan pelatihan keterampilan metakognisi dengan pendekatan structured learning approach dapat disimpulkan bahwa panduan pelatihan ini sangat berguna sangat tepat sangat menarik dan sangat layak secara teoritis dan praktis. Berdasarkan hasil penelitian disarankan agar 1) Konselor sekolah dengan adanya panduan pelatihan ini dapat digunakan sebagai media bimbingan belajar bagi siswa untuk mengembangkan keterampilan metakognisinya. 2) Panduan pelatihan keterampilan metakognisi dengan pendekatan structured learning approach ini dapat dilanjutkan dengan melakukan uji efektifitas dalam meningkatkan kesiapan siswa menghadapi ujian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Dec 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/2072

Actions (login required)

View Item View Item