Identifikasi arah rembesan lindi menggunakan metode geolistrik resistivitas konfigurasi dipole-dipole di sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampak Sekoto Kabupaten Kediri / Yuni Iswahyu Ratih - Repositori Universitas Negeri Malang

Identifikasi arah rembesan lindi menggunakan metode geolistrik resistivitas konfigurasi dipole-dipole di sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampak Sekoto Kabupaten Kediri / Yuni Iswahyu Ratih

Ratih, Yuni Iswahyu (2015) Identifikasi arah rembesan lindi menggunakan metode geolistrik resistivitas konfigurasi dipole-dipole di sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampak Sekoto Kabupaten Kediri / Yuni Iswahyu Ratih. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ratih Yuni Iswahyu. 2015. Identifikasi Arah Rembesan Lindi Menggunakan Metode Geolistrik Resistivitas Konfigurasi Dipole-Dipole Di Sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Sekoto Kab. Kediri. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas MIPA Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Daeng Achmad Suaidi S.Si. M.Kom. (II) Samsul Hidayat S.Si. M.T. Kata Kunci Metode Geolistrik Resistivitas Lindi Res2dinv Voxler Sampah merupakan persoalan yang cukup serius bagi masyarakat terutama di wilayah perkotaan. Pertambahan jumlah penduduk akan berdampak terhadap peningkatan jumlah sampah yang dihasilkan. Volume sampah yang terus meningkat tanpa diimbangi pemrosesan akhir sampah akan menimbulkan berbagai permasalahan salahsatunya berupa rembesan lindi. Lindi adalah limbah cair yang dihasilkan dari proses pembusukan sampah. Lindi yang merembes kedalam air tanah akan menyebabkan menurunnya kadar air besih dan gatal-gatal pada kulit. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui letak akumulasi lindi dan arah sebaran rembesan lindi di sekitar TPA Sekoto. Metode yang digunakan adalah metode penelitian lapangan menggunakan metode geolistrik konfigurasi dipole-dipole. Langkah awal yang dilakukan adalah survey lokasi untuk mengetahui kondisi tempat yang akan dilakukan penelitian. Kemudian pengambilan data dengan 5 lintasan di sekitar TPA Sekoto menggunakan resistivitymeter. Data yang diperoleh kemudian diolah menggunakan software Res2dinv untuk mengetahui rembesan lindi berdasarkan nilai resistivitas batuan. Software Voxler digunakan untuk mengetahui arah sebaran lindi secara 3 dimensi. Hasil penelitian menunjukkan lindi telah merembes di sebelah selatan dari bak penampungan sampah dengan rembesan lindi mencapai kedalaman 6 79 meter. Sedangkan di sebelah utara dari bak penampungan sampah tidak ditemukan rembesan lindi. Pada lintasan yang berada di sebelah barat TPA dan dekat dengan saluran pembuangan lindi telah ditemukan rembesan lindi dengan rembesan lindi mencapai kedalaman 11 8 meter. Disimpulkan bahwa arah rembesan lindi di TPA Sekoto searah dengan aliran sungai dan sebaran lindinya secara horizontal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Jun 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/20711

Actions (login required)

View Item View Item