Velayati, Cientya Eka (2013) Sintesis komposit biomaterial (b-Ca3(PO402)-(ZrO) berbasis cangkang telur ayam ras dengan variasi komposisi dan pengaruhnya terhadap porositas, kekerasan, mikrostruktur, dan konduktivitas listriknya / Cientya Eka Velayati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Velayati Cientya Eka. 2013. Sintesis Komposit Biomaterial ( 946 -Ca3(Po4)2) (ZrO) Berbasis Cangkang Telur Ayam Ras Dengan Variasi Komposisi dan Pengaruhnya Terhadap Porositas Kekerasan Mikrostruktur Dan Konduktivitas Listriknya. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dra. Hartatiek M.Si (2) Drs. Yudyanto M.Si Kata kunci komposit biomaterial porositas kekerasan mikrostruktur konduktivitas listrik. 12288 12288 12288 Trikalsium fosfat (TCP) adalah mineral apatit yang terdapat pada tulang. TCP merupakan kombinasi dari kalsium dan senyawa fosfat dengan rumus senyawa Ca3(PO4)2. Salah satu polimorf TCP yang banyak digunakan untuk rekonstruksi tulang yaitu 946 -TCP karena memiliki tingkat biodegradasi yang sesuai dengan laju pertumbuhan tulang dan bersifat osteoconductive. Sifat bioaktif biokompatibel stabilitas termal dan tingkat bioresorbable 946 -TCP lebih unggul jika dibandingkan dengan hidroksiapatit maupun apatit lainnya. 12288 12288 12288 Zirkonia (ZrO) merupakan implan yang menggantikan kedudukan titanium dan meningkatkan kesehatan periodontal. Penambahan zirkonia ke dalam matriks 946 -TCP sangat berperan dalam memperbaiki sifat mekanik 946 -TCP yang pada akhirnya akan mempengaruhi ketangguhan dari 946 -TCP. Jenis penelitian ini adalah eksperimen murni. Sintesis 946 -TCP dilakukan dengan mereaksikan kalsium oksida (CaO) dan asam fosfat (H3PO4) dengan menggunakan metode presipitasi. Kalsium oksida didapatkan dari hasil kalsinasi cangkang telur ayam dengan suhu 1000 oC selama 5 jam. Pencampuran antara 946 -TCP dengan zirkonia dengan perbandingan 70% 30% 60% 40% 50% 50% 40% 60% 30% 70% dari berat total. Campuran digerus dan disintering pada suhu 900 oC selama 5 jam. 12288 12288 12288 Hasil penelitian menunjukkan bahwa komposisi komposit 946 -TCP dan zirkonia yang mempunyai nilai porositas yang paling rendah dan nilai kekerasan paling besar terdapat pada perbandingan 40% 946 -TCP 60% zirkonia dan untuk nilai konduktivitas listrik paling rendah terdapat pada perbandingan 50% 946 -TCP 50% zirkonia.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 16 Oct 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/20628 |
Actions (login required)
View Item |