Maulana, Iqbal Ferdian (2012) Perancangan dan pembuatan sistem telementri nirkabel dan akuisisi data real time pada sensor suhu / Iqbal Ferdian Maulana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci sistem telemetri nirkabel akuisisi data real time sensor suhu Teknologi nirkabel sudah tidak bisa terlepas dari kebutuhan hidup manusia. Sistem akuisisi data dan database sekarang sudah merupakan kewajiban bagi setiap perusahaan maupun organisasi tertentu untuk mendukung standarisasi internasional tentang menejemen sistem. Telemetri nirkabel merupakan pengukuran jarak jauh suatu parameter tanpa menggunakan kabel. Parameter yang diukur merupakan parameter penting dalam berbagai aspek baik dalam lingkungan tempat tinggal maupun dalam lingkungan pabrik yaitu suhu. Metode pengkodean data yang digunakan adalah Frequency Shift Keying (FSK) sedangkan metode pentransmisiannya menggunakan Frequency Modulation (FM). Data akan disimpan dalam database menggunakan MySQL dan ditampilkan dengan grafik real time menggunakan Delphi 7. Hasil pengujian sistem keseluruhan menunjukkan bahwa data dapat diterima dengan baik pada grafik real time menggunakan Delphi 7 dan database menggunakan MySQL. Pada metode FSK yang digunakan didapatkan data terbaik menggunakan frekuensi mark 1448 Hz dan frekuensi space sebesar 2120 Hz. Pengiriman data menggunakan handy talky pada frekuensi 141.15 MHz. Suhu yang diukur adalah dalam rentang 10 oC hingga 60 oC.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 23 Oct 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/20564 |
Actions (login required)
View Item |