Febriana, Lucky Chandra (2012) Pemetaan dan perhitungan luas wilayah kampus II Universitas Negeri Malang menggunakan wolfram mathematica berbasis global positioning system (GPS) / Lucky Chandra Febriana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci Pemetaan perhitungan luas Global Positioning System Wolfram Mathematica. Perubahan luas lahan menjadi permasalahan yang dapat terjadi pada kurun waktu tertentu. Kampus II Universitas Negeri Malang terletak di Jalan Ki Ageng Gribig 45 Sawojajar Malang yang memiliki luas wilayah sebesar 29.370 m2 dimungkinkan juga mengalami perubahan luas lahan selama awal pengukuran sampai awal tahun 2012. Peristiwa ini menyebabkan perlunya pengukuran secara periodik untuk informasi terbaru. Saat ini bermunculan teknologi tinggi yang mampu menentukan titik koordinat untuk menghitung luas salah satunya teknologi Global Positioning System (GPS). GPS merupakan sistem satelit navigasi dan penentuan poisisi menggunakan satelit dengan akurasi 5-10 meter. Sistem GPS bekerja dengan menggunakan jumlah satelit yang berada di orbit Bumi yang memancarkan sinyalnya ke Bumi dan ditangkap oleh sebuah alat penerima. GPS memperoleh sinyal dari satelit dengan menggunakan metode triangulasi. GPS menerima sinyal dari satelit berupa gelombang elektromagnetik yang mengandung data pseudorandom data ephemeris dan data almanak. Data dari GPS akan divisualisasikan dengan menggunakan Wolfram Mathematica. Pengukuran dilakukan dengan menggunakan GPS yang menghasilkan data berupa titik koordinat berupa lintang dan bujur. Data yang diperoleh berupa koordinat DMS kemudian diproses menjadi koordinat DD (Decimal Degree) dengan menggunakan Microsoft Excel. Data dalam bentuk koordinat DD divisualisasikan menggunakan Wolfram Mathematica untuk digambarkan dalam bentuk peta. Peta yang dihasilkan Wolfram Mathematica berupa peta digital yang dilengkapi dengan kompas penunjuk titik koordinat luas wilayah batas wilayah Kampus II skala peta serta mencetak peta dalam bentuk JPG dan PDF. Luas wilayah yang dihasilkan sebesar 29809 3 m2 dengan simpangan 14 14 meter.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 12 Jun 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/20504 |
Actions (login required)
View Item |