Nisa', Septian Nur Karomatun (2012) Simulasi konduksi kalor 2 dimensi dengan variasi suhu awal dan suhu akhir / Septian Nur Karomatun Nisa'. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci Konduksi kalor Konstanta difusivitas Simulasi. Konduksi kalor merupakan salah satu persoalan fisik yang banyak dijumpai dalam bidang industri maupun rekayasa. Contoh sederhana adalah proses pemanasan atau pendinginan transien. Pada proses ini analisa dilakukan untuk mendapatkan penyelesaian akhir berupa distribusi suhu bergantung waktu di dalam bahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konstanta difusivitas pada kecepatan perambatan kalor dalam proses pemanasan dan pendinginan transien. Uji coba dilakukan dengan cara mensimulasikan proses konduksi dalam bentuk kontur distribusi suhu dua dimensi. Program dibuat dengan menggunakan metode analitik dan dibantu dengan perangkat lunak Wolfram Mathematica. Hasil uji coba program diperlihatkan untuk nilai konstanta difusivitas 0 001cm2/s dan 0 002cm2/s dengan rentang waktu 1s sampai 100s. Pada proses pemanasan transien untuk nilai konstanta difusivitas 0 001cm2/s diperoleh suhu tertinggi sebesar 79 2o sedangkan untuk nilai kostanta difusivitas 0 002cm2/s diperoleh suhu tertinggi sebesar 97 2o. Pada proses pendinginan transien untuk nilai konstanta difusivitas 0 001cm2/s diperoleh suhu terendah sebesar 19 2o sedangkan untuk nilai kostanta difusivitas 0 002cm2/s diperoleh suhu terendah sebesar 2 8o. Berdasarkan hasil uji coba program dapat diketahui bahwa kecepatan perambatan kalor pada bahan berbanding lurus dengan nilai konstanta difusivitas
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 11 Jun 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/20499 |
Actions (login required)
View Item |