Pengembangan media layanan informasi karier dengan topik enterpreneurship berbasis multimedia interaktif bagi siswa SMA / Bestari Nurhayati - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media layanan informasi karier dengan topik enterpreneurship berbasis multimedia interaktif bagi siswa SMA / Bestari Nurhayati

Nurhayati, Bestari (2013) Pengembangan media layanan informasi karier dengan topik enterpreneurship berbasis multimedia interaktif bagi siswa SMA / Bestari Nurhayati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Nurhayati Bestari. 2013. Pengembangan Media Layanan Informasi Karier dengan Topik Entrepreneurship Berbasis Multimedia Interaktif bagi Siswa SMA. Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra. Ella Faridati Zen M.Pd (II) Dr. Blasius Boli Lasan M.Pd. Kata Kunci layanan informasi karier entrepreneurship multimedia interaktif Seiring dengan bertambahnya lulusan sekolah sebagian dari pengangguran didominasi lulusan SMA ke bawah. Kondisi yang memprihatinkan ternyata lulusan SMA menyumbang prosentase paling banyak terhadap pengangguran di Indonesia. Berdasarkan hal tersebut kini sudah saatnya generasi muda mengubah pola pandang jangan hanya berfikir untuk menjadi pengangguran dan menunggu pekerjaan dari orang lain tetapi menjadi entrepreneur perlu difikirkan sebagai sebuah perencanaan karier. Dalam menjalankan tugasnya konselor membutuhkan media untuk memperlancar proses pemberian informasi kepada siswa di sekolah. Layanan informasi adalah salah satu usaha bimbingan dan konseling untuk memberikan informasi kepada siswa. Salah satu media yang dapat digunakan dalam pemberian informasi adalah media informasi entrepreneurship dalam bentuk multimedia interaktif. Pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan media layanan informasi bimbingan karier dengan topik entrepreneurship berbasis multimedia interaktif bagi siswa SMA yang berterima secara teoritis dan praktis dari segi aspek kegunaan ketepatan kemudahan dan kemenarikan. Metode yang digunakan dalam penelitian pengembangan ini diadaptasi dari model pengembangan Borg and Gall (1983) yang meliputi tahap (1) tahap perencanaan yang meliputi analisis kebutuhan siswa (need assesment) dan penetapan prioritas kebutuhan (2) pengembangan produk awal yang meliputi menyusun tujuan bimbingan dan menyususn prototype produk (3) uji coba produk dengan ahli materi dan ahli media merevisi menguji kepada calon pengguna produk yaitu konselor dan siswa merevisi produk tersebut sehingga dihasilkan produk yang sesuai dengan tujuan pengembangan. Hasil penilaian dari para ahli menunjukkan bahwa produk media layanan informasi karier tentang entreprneurship dalam bentuk multimedia interaktif telah memenuhi kriteria kegunaan ketepatan kemudahan dan kemenarikan. Berdasarkan analisis uji ahli materi didapat hasil cukup berguna cukup tepat cukup mudah dan cukup menarik. Dari uji ahli media didapat hasil sangat berguna sangat tepat sangat mudah dan sangat menarik. Dari uji ahli calon pengguna produk didapat hasil sangat berguna sangat tepat sangat mudah dan sangat menarik. Sedangkan dari uji kelompok kecil hasil yang didapat yaitu sangat berguna sangat tepat sangat mudah dan sangat menarik. Sehingga produk media informasi karier tentang entrepreneurship dalam bentuk multimedia interaktif ini layak digunakan sebagai salah satu media bimbingan di sekolah. Saran yang diajukan peneliti terkait pemanfaatan yang diberikan bagi konselor adalah sebelum menggunakan media ini hendaknya konselor mempelajari buku panduan tentang entrepreneurship agar dapat memanfaatkan multimedia interaktif sebagai media untuk membantu siswa dalam menumbuhkan kemauan keterampilan dan kemauan untuk berwirausaha. Selain itu konselor hendaknya melakukan uji efektifitas terhadap media yang telah dikembangkan oleh peneliti. Saran bagi siswa dapat memanfaatkan multimedia interaktif tentang entrepreneurship ini secara mandiri di luar jam tatap muka dan siswa dapat mengoperasikan sendiri dengan memilih pilihan menu informasi yang dapat membantu siswa agar lebih mudah memahami informasi mengenai entrepreneurship. Sedangkan saran untuk pengembangan produk lebih lanjut yaitu bagi peneliti selanjutnya bisa melakukan penelitian terhadap multimedia interaktif tentang entrepreneurship untuk mengetahui keefektifan pengembangan media layanan informasi karier ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Jun 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/2035

Actions (login required)

View Item View Item