Pengembangan media pembelajaran e-learning interaktif menggunakan moodle pada pokok bahasan menganalisis surat dinas (studi pada siswa Kelas X Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran di SMK Negeri 1 Boyolangu Tulungagung) / Viska Nadhatul Shima - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran e-learning interaktif menggunakan moodle pada pokok bahasan menganalisis surat dinas (studi pada siswa Kelas X Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran di SMK Negeri 1 Boyolangu Tulungagung) / Viska Nadhatul Shima

Shima, Viska Nadhatul (2021) Pengembangan media pembelajaran e-learning interaktif menggunakan moodle pada pokok bahasan menganalisis surat dinas (studi pada siswa Kelas X Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran di SMK Negeri 1 Boyolangu Tulungagung) / Viska Nadhatul Shima. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Shima Viska Nadhatul. 2021. Pengembangan Media Pembelajaran E-Learning Interaktif Menggunakan Moodle pada Pokok Bahasan Menganalisis Surat Dinas (Studi Pada Siswa Kelas X Otomatisasi Dan Tata Kelola Perkantoran Di SMK Negeri 1 Boyolangu Tulungagung). Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Sopiah M.Pd M.M. Kata Kunci media e-learning interaktif moodle korespondensi surat dinas Penelitian pengembangan ini dilaksanakan atas dasar beberapa hal yaitu (1) Perkembangan layanan teknologi yang berkembang pesat (2) Penerapan pembelajaran dominan masih cara konvensional (3) Teknologi yang dimanfaatkan masih terbatas dengan power point dan proyektor. Karena itu peneliti mengembangkan Media Pembelajaran E-Learning Interaktif Menggunakan Moodle pada Pokok Bahasan Menganalisis Surat Dinas. Tujuan pada peneitian ini yaitu (1) Untuk menghasilkan produk media e-learning Interaktif berbasis WEB di SMK Negeri 1 Boyolangu (2) Untuk mengetahui kelayakan produk e-learning setelah dilaksanakan validasi dari para validator (3) Untuk menghasilkan media yang interaktif menarik serta mempermudah belajar siswa setelah menggunakan produk E-learning Moodle. Metode penelitian dan pengembangan yang dilaksanakan oleh peneliti menggunakan model Reseasrch dan Development oleh Borg and Gall yang terdiri dari beberapa instrumen yaitu (1) Potensi dan Masalah (2) Penelitian dan Pengumpulan Data (3) Desain Produk (4) Validasi Desain (5) Revisi Desain (6) Uji Coba Produk (7) Revisi Produk (8) Produk Akhir. Validasi yang dilakukan oleh para ahli ditujukkan sebagai pengukur kelayakan media pembelajaran e-learning interaktif. Sedangkan uji coba produk lapangan diterapkan bagi peserta didik guna mengetahui kemenarikan media dari hasil tanggapan pengguna. Data yang diperoleh dari penelitian ini berupa data kuantitatif dan kualitatif. Data kuantitatif didapatkan dari hasil skor angket yang dibagikan kepada validator dan juga pengguna. Data kualitatif dihasilkan dari kritik dan saran oleh para validator dan uji coba produk lapangan oleh siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Media e-learning mendapatkan hasil validasi dari ahli media 96% dan 96% sedangkan dari ahli materi 97% dan 98%. (2) Media e-learning mendapatkan hasil dari pengguna lapangan 98%. Berdasarkan hasil penelitian peneliti menyarankan kepada guru menambah materi tentang surat dinas yang belum tersedia dalam mejanira.online dan menyarankan kepada siswa agar menggunakan mejanira.online sebagai media belajar untuk melatih pemahaman materi surat dinas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Jan 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/200880

Actions (login required)

View Item View Item