Wino Yulia Sasmifa (2009) Perbedaan pembelajaran kooperatif model STAD dengan konvensional terhadap prestasi, motivasi dan sikap belajar siswa pada mata pelajaran fisika SMA Negeri 1 Kepanjen / Wino Yulia Sasmifa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Pembelajaran kooperatif adalah pembelajaran yang menekankan adanya kerjasama antar siswa dalam kelompok saling mengembangkan pikiran dan bertanggung jawab terhadap pencapaian hasil belajar secara individu maupun kelompok. Salah satu model pembelajaran kooperatif adalah STAD (Student Team-Achievement Divisions). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan tujuan untuk mengetahui Adanya perbedaan antara prestasi belajar motivasi belajar dan sikap belajar siswa yang diajar dengan menggunakan pembelajaran kooperatif model STAD (Student Team-Achievement Divisions) dengan pembelajaran konvensional pada pelajaran fisika pokok bahasan Dinamika Partikel di SMA Negeri I Kepanjen Kabupaten Malang. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri I Kepanjen Kabupaten Malang dengan jumlah sampel 74 siswa meliputi 2 kelas penelitian yaitu kelas X-6 sebagai kelas eksperimen yang mendapat pengajaran metode kooperatif model STAD) sedangkan kelas X-7 sebagai kelas kontrol yaitu yang mendapat pengajaran konvensional. (1) Data prestasi belajar dengan pengajaran kooperatif model STAD dan konvensional melalui pretes dan postes (2) Data motivasi belajar dengan pengajaran kooperatif model STAD dan konvensional melalui angket awal dan akhir (3) Data sikap dengan pengajaran kooperatif model STAD dan konvensional melalui angket. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan ada perbedaan prestasi belajar motivasi belajar siswa yang diajar dengan menggunakan pembelajaran kooperatif model STAD (Student Team-Achievement Divisions) dengan pembelajaran konvensional sedangkan sikap belajar siswa tidak terdapat perbedaan siswa yang diajar dengan menggunakan pembelajaran kooperatif model STAD (Student Team-Achievement Divisions) dengan pembelajaran konvensional pada pelajaran fisika pokok bahasan Dinamika Partikel di SMA Negeri I Kepanjen Kabupaten Malang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 19 Jan 2009 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2009 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/20081 |
Actions (login required)
View Item |