Analisis penerapan konsep bangunan hijau pada aspek konservasi air di gedung graha rektorat universitas negeri malang / Qurina Mawadatur Rohmah - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis penerapan konsep bangunan hijau pada aspek konservasi air di gedung graha rektorat universitas negeri malang / Qurina Mawadatur Rohmah

Rohmah, Qurina Mawadatur Rohmah (2021) Analisis penerapan konsep bangunan hijau pada aspek konservasi air di gedung graha rektorat universitas negeri malang / Qurina Mawadatur Rohmah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Peningkatan kebutuhan air yang tidak dibarengi dengan sumber daya air yang cukup menyebabkan terjadinya penyusutan air bersih di seluruh dunia. Dalam rangka mengatasi kelangkaan air maka perlu dilakukan upaya konservasi air pada setiap aktivitas manusia salah satunya konservasi air pada bangunan gedung. Berdasarkan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 21 tahun 2021 Gedung Graha Rektorat termasuk dalam kategori gedung yang wajib menerapkan konsep bangunan hijau yang termasuk diantaranya menerapkan konservasi dalam manajemen pengelolaan airnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya-upaya yang telah dilakukan dalam gedung Graha Rektorat dalam rangka konservasi air sesuai dengan konsep bangunan hijau dalam greenship existing building (GEB). Konservasi air dalam GEB mencakup beberapa kriteria yaitu kebijakan pengelolaan air pengukuran air melalui sub-meter pengawasan pengelolaan air efisiensi air bersih kualitas air daur ulang air air minum pengurangan penggunaan air tanah dan efisiensi tap air. Kriteria-kriteria tersebut akan dianalisis kesesuaiannya dengan gedung Graha Rektorat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan proses pengumpulan data melalui observasi lapangan wawancara dan dokumentasi data. Kegiatan wawancara dilakukan bersama dengan teknisi air yaitu Firman Kepala SubBagian Rumah Tangga yaitu Faul Hidayatunnafiq dan tim perencana gedung yaitu Mujiyono. Setiap kegiatan pengumpulan data akan mengacu pada kriteria konservasi air dalam GEB. Hasil analisis akan disesuaikan dengan konsep bangunan hijau berdasarkan GEB versi 1.1 dan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 21 tahun 2021. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan konservasi air di gedung Graha Rektorat belum dilaksanakan secara menyeluruh karena tidak terdapat detail perencanaan mengenai konservasi air dari manajemen gedung. Selain itu pengelolaan air di gedung Graha Rektorat tidak dijalankan oleh tenaga yang berkompeten dalam bidang konservasi air sehingga pelaksanaan pengelolaan tidak maksimal. Besar konsumsi air bulanan yang terjadi belum mengalami penurunan yang stabil. Seluruh konsumsi air di gedung Graha Rektorat masih menggunakan sumber air dari PDAM dan air tanah saja karena manajemen pucak gedung Graha Rektorat belum memiliki perencanaan untuk melakukan pemanfaatan air dari sumber air alternatif dari air daur ulang air hujan ataupun air kondensasi AC. Namun upaya penghematan air telah diterapkan dalam gedung yaitu melalui penggunaan saniter hemat air berupa kloset dual flush wastafel hemat air dan urinoir hemat air.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Jan 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/199488

Actions (login required)

View Item View Item