Hubungan kualitas komunikasi dan kualitas mata kuliah pendukung dengan penyelesaian mata kuliah perancangan struktur bangunan gedung mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang / Dea Putri Lailatul Qudus - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan kualitas komunikasi dan kualitas mata kuliah pendukung dengan penyelesaian mata kuliah perancangan struktur bangunan gedung mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang / Dea Putri Lailatul Qudus

Qudus, Dea Putri Lailatul (2021) Hubungan kualitas komunikasi dan kualitas mata kuliah pendukung dengan penyelesaian mata kuliah perancangan struktur bangunan gedung mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang / Dea Putri Lailatul Qudus. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Qudus L. P. D. 2021. Hubungan Kualitas Komunikasi dan Kualitas Mata Kuliah Pendukung dengan Penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang. Skripsi Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Sutrisno S.T. M.Pd. (II) Drs. Priyono M.Pd. Kata Kunci kualitas komunikasi mata kuliah pendukung Rendahnya kelulusan pada penyelesaian mata kuliah Perancangan Struktur Bangunan Gedung mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang menjadi masalah yang belum terselesaikan. Hal tersebut sesuai dengan penelitian Imannudin (2017) didapatkan data kelulusan mahasiswa S1 PTB Universitas Negeri Malang tahun ajaran 2015/2016 semester gasal pada mata kuliah perancangan gedung 2 selama 1 tahun terakhir dengan persentase kelulusan yang sangat minim yaitu sebesar 35% yang lulus di mata kuliah tersebut. Adapun faktor-faktor yang berhubungan dengan rendahnya kelulusan pada mata kuliah Perancangan Struktur Bangunan Gedung yaitu faktor kualitas komunikasi faktor kualitas mata kuliah pendukung dan faktor beban studi yang harus ditempuh oleh mahasiswa. Kualitas komunikasi dan kualitas komunikasi menjadi faktor yang akan diteliti pada penelitian ini dimana kedua faktor tersebut memiliki kemungkinan besar berhubungan terhadap Penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung. Adapun penelitian dengan judul ldquo Hubungan Kualitas Komunikasi dan Kualitas Mata Kuliah Pendukung dengan Penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang rdquo merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan ex past facto. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan kualitas komunikasi dan kualitas mata kuliah pendukung dengan penyelesaian mata kuliah Perancangan Struktur Bangunan Gedung. Metode pengumpulan data pada penelitian ini yaitu menggunakan metode angket dan dokumentasi dengan jumlah sampel sebanyak 42 mahasiswa. Hasil penelitian didapatkan hasil variabel kualitas komunikasi mahasiswa pada mata kuliah Perancangan Struktur Bangunan Gedung (X ) termasuk dalam kategori ldquo Sedang rdquo variabel kualitas mata kuliah pendukung mahasiswa pada mata kuliah Perancangan Struktur Bangunan Gedung (X ) termasuk dalam kategori ldquo Sedang rdquo dan variabel Penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung (Y) termasuk dalam kategori ldquo Rendah rdquo . Hasil uji hipotesis korelasi tunggal kualitas komunikasi (X ) dengan penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung (Y) didapatkan hasil nilai sig 0 000 gt 0 05 maka terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas komunikasi dengan penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung dengan nilai r 0 729 termasuk dalam kategori ldquo Kuat rdquo . Hasil uji hipotesis korelasi tunggal kualitas mata kuliah pendukung (X ) dengan penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung (Y) didapatkan hasil nilai sig 0 005 gt 0 05 maka terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas komunikasi dengan penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung dengan nilai r 0 422 termasuk dalam kategori ldquo Sedang rdquo . Hasil uji hipotesis korelasi ganda kualitas komunikasi (X ) dan kualitas mata kuliah pendukung (X ) dengan penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung (Y) didapatkan hasil nilai sig 0 000 gt 0 05 maka terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas komunikasi dengan penyelesaian Perancangan Struktur Bangunan Gedung mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Malang dengan nilai R 0 761 termasuk dalam kategori ldquo Kuat rdquo . Sedangkan kontribusi kualitas komunikasi dan kualitas mata kuliah pendukung terhadap penyelesaian mata kuliah Perancangan Struktur Bangunan Gedung adalah sebesar 58 % (R Square x 100 ) sedangkan 42 % lainnya dipengaruhi oleh faktor lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Feb 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/198281

Actions (login required)

View Item View Item