Pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis ispring suite 9 untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran kearsipan (studi pada kelas x OTKP SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Malang) / Elly - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis ispring suite 9 untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran kearsipan (studi pada kelas x OTKP SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Malang) / Elly

Elly (2021) Pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis ispring suite 9 untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran kearsipan (studi pada kelas x OTKP SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Malang) / Elly. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Elly. 2021. Pengembangan media pembelajaran Mobile Learning Berbasis Ispring Suite 9 untuk meningkatkan Hasil Belajar peserta didik pada Mata Pelajaran Kearsipan (Studi Pada Siswa Kelas X OTKP SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Malang). Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang Pembimbing Drs. Mohammad Arief M.Si. Kata kunci Penelitian dan Pengembangan Media Mobile Learning Ispring Suite 9 Hasil Belajar Pendidikan merupakan hal yang sangat penting bagi suatu bangsa sebagai dasar pembangunan bangsa seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Saat ini pendidikan di Indonesia sedang mengalami perubahan besar. Sejak awal Maret 2021 Coronavirus Disease (Covid-19) menjadi masalah kesehatan serta mempengaruhi kebijakan pendidikan khususnya di Indonesia. Pendidikan di Indonesia menyatakan bahwa proses belajar mengajar dilakukan di rumah melalui pembelajaran online. Untuk menunjang proses pembelajaran lebih baik khusunya di kondisi pandemi Covid-19 perlu adanya media pembelajaran yang sesuai untuk pembelajaran online yaitu media pembelajaran berbasis Mobile Learning. Sesuai dengan fenomena dan kondisi di atas maka penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk (1) Menghasilkan pengembangan media pembelajaran Mobile Learning berbasis Ispring Suite 9 (2) Untuk mengetahui kelayakan produk media pembelajaran Mobile Learning berbasis Ispring Suite 9 (3) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran Mobile Learning berbasis Ispring Suite 9 dan tidak menggunakan media pembelajaran Mobile Learning berbasis Ispring Suite 9. Penelitian ini menggunakan model penelitian dan pengembangan (R amp D) model pengembangan dari Gall amp Borg yang terdiri dari 8 langkah dengan modifikasi yaitu (1) Potensi dan Masalah (2) Pengumpulan Data (3) Desain Produk (4) Validasi Desain (5) Revisi Desain ( 6) ) Uji Coba Produk (7) Revisi Produk (8) Uji Coba Penggunaan. Subjek uji coba adalah siswa SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Malang Kelas X OTKP 1 dan Kelas X OTKP 2 yang sedang mengambil mata pelajaran Kearsipan. Jenis data yang digunakan berupa data kualitatif dan kuantitatif. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data kuantitatif dan data kualitatif. Hasil dari penelitian dan pengembangan ini adalah sebuah media pembelajaran berbasis Mobile Learning menggunakan Ispring Suite 9 yang disebut ldquo Mobile Learning Archive rdquo yang dibuat dengan software Ispring Suite 9 dan mengemas materi KD 3.9 Menerapkan Prosedur Pemeliharaan Arsip. Hasil validasi ahli materi ahli media dan uji coba kelompok kecil 6 siswa ldquo Sangat Valid rdquo sehingga disimpulkan bahwa ldquo Mobile Learning Archive rdquo layak digunakan pada pembelajaran Arsip OTKP Kelas X. Adapun hasil perhitungan rata-rata posttest menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar siswa kelas eksperimen lebih besar daripada siswa kelas kontrol yang artinya terdapat perbedaan melalui penggunaan Mobile Learning Archive dan hasil belajar yang lebih baik dibandingkan dengan yang tidak menggunakan Mobile Learning Archive.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jan 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/198161

Actions (login required)

View Item View Item