Pengaruh massa lapisan film tio2-ag pada bola gabus terhadap struktur kristal, morfologi dan aplikasinya pada fotodegradasi pewarna bromocresol green / Huda Ilham Fadli - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh massa lapisan film tio2-ag pada bola gabus terhadap struktur kristal, morfologi dan aplikasinya pada fotodegradasi pewarna bromocresol green / Huda Ilham Fadli

Fadli, Huda Ilham Fadli (2021) Pengaruh massa lapisan film tio2-ag pada bola gabus terhadap struktur kristal, morfologi dan aplikasinya pada fotodegradasi pewarna bromocresol green / Huda Ilham Fadli. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian tentang teknologi fotodegradasi menunjukkan bahwa air yang terkontaminasi mampu dimurnikan dan menghasilkan air bersih. Titanium dioksida (TiO2) merupakan material semikonduktor yang dapat digunakan sebagai teknologi aplikasi fotodegradasi polutan organik. TiO2 juga memiliki aktivitas fotokatalitik yang sangat baik stabilitas tinggi dan tidak beracun. Logam Ag digunakan untuk doping yang berperan sebagai kokatalis reduksi oksigen yang sangat baik. TiO2 disintesis menggunakan metode sol-gel dengan diethanolamine (DEA) yang berperan sebagai stabilizer larutan serta substrat bola gabus berperan untuk membantu teknologi fotodegradasi ini dapat mengambang dengan metode fabrikasi dip coating. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui struktur kristal morfologi serta aplikasi fotodegradasi dari TiO2-Ag variasi massa lapisan. Hasil dari XRD menunjukkan bentuk puncak amorf yang disebabkan permukaan bola foam yang tidak rata dan diameter yang kecil. Hasil SEM keduanya memiliki distribusi diameter antara 140 nm sampai 260 nm. Persentase fotodegradasi dari larutan bromocresol green (BCG) menunjukkan semakin banyak lapisan TiO2 maka semakin besar persentase degradasinya serta bola gabus yang dilapisi pasta Ag memiliki persentase lebih besar dibandingkan tanpa pasta Ag. Persentase degradasi terbesar berada pada TiO2-Ag 4 lapis sebesar 69 36% sedangkan persentase terkecil berada pada TiO2-Ag 1 Lapis sebesar 45 97%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 30 Dec 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/195734

Actions (login required)

View Item View Item