Putra, Abdul Aziz Dwi (2020) Studi morfologi permukaan dan porositas komposit scaffold nanofiber PVA/CS/HA dengan metode elektrospinning / Abdul Aziz Dwi Putra. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Hidroksiapatit (HA) dengan rumus kimia Ca10(PO4)6(OH)2 digunakan sebagai material scaffold karena memiliki komponen mineral komposisi kimia dan sifat-sifat yang mirip dengan bagian utama komponen anorganik tulang. HA memiliki sifat osteokonduktif biokompatibilitas dan bioaktif. Kristal HA pada tulang memiliki bentuk jarum (nanorod) dengan kisaran dimensi panjang 60 nm dan lebar 5-20 nm. HA nanorod disintesis menggunakan metode ultrasonikasi-presipitasi. Dalam biomedis polimer sintetik polivinil alkohol (PVA) digunakan karena sifat biokompatibilitasnya tidak beracun non-karsinogenik mempunyai karakteristik bioadhesif sitotoksisitasnya rendah mempunyai sifat mekanik yang baik dan kemudahannya untuk membentuk fiber dengan metode elektrospinning. Biopolimer alami kitosan (CS) dipilih karena sifat biodegradabilitas biokompatibilitas non toksik hidrokfilik dan mempunyai sifat anti mikroba. Penelitian ini bertujuan untuk membuat nanofiber sebagai material scaffold dalam rekayasa jaringan tulang. HA nanorod dibuat dengan metode presipitasi-ultrasonikasi sedangkan komposit nanofiber PVA/CS/HA dibuat dengan metode elektrospinning menggunakan kolektor statis. Karakterisasi kristalinitas dan ukuran partikel HA dilakukan dengan uji XRD. Uji SEM pada HA hasil sintesis dilakukan untuk mengetahui morfologi dan dimensi panjang dan lebar nanorod sedangkan EDX untuk mengetahui rasio kandungan unsur HA. Uji FTIR dan SEM komposit nanofiber PVA/CS/HA dilakukan untuk mengetahui morfologi nanofiber dan gugus fungsi penyusun komposit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa HA nanorod memiliki ukuran kritsal dari hasil refinement sebesar 10 86 nm dan dari perhitungan dengan persamaan Scherrer 13 40 nm kristalinitas 52 38% dan rasio Ca/P 1 70. HA nanorod dengan dimensi panjang plusmn 97 53 nm dan lebar plusmn 11 67 nm dengan sebagian masih dalam bentuk HA nanopartikel. Ukuran rata-rata diameter fiber pada masing-masing penambahan konsentrasi HA 0 10 dan 20% pada komposit nanofiber PVA/CS/HA adalah plusmn 275 plusmn 212 dan plusmn 265 nm. Nilai porositas pada masing-masing penambahan konsentrasi HA 0 10 dan 20% pada komposit nanofiber PVA/CS/HA adalah 72 94 69 49 dan 70 81%.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 28 Aug 2020 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2020 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/195732 |
Actions (login required)
View Item |