Pemanfaatan layanan google maps untuk pencarian rute angkutan Kota Malang berbasis website / Fahma Ilviani Nur Mauliddiya - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemanfaatan layanan google maps untuk pencarian rute angkutan Kota Malang berbasis website / Fahma Ilviani Nur Mauliddiya

Mauliddiya, Fahma Ilviani Nur (2020) Pemanfaatan layanan google maps untuk pencarian rute angkutan Kota Malang berbasis website / Fahma Ilviani Nur Mauliddiya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Teknologi informasi dari waktu ke waktu telah berkembang dengan pesat. Perkembangan teknologi yang sangat cepat ini menjadikan masyarakat haus akan segala informasi terutama informasi mengenai rute angkot. Sebagian besar masyarakat Kota Malang masih menggunakan transportasi angkot. Namun masih banyak masyarakat yang belum mengetahui rute yang dilewati setiap angkot. Terutama bagi pendatang yang tidak membawa kendaraan pribadi mereka akan kebingungan saat hendak bepergian menggunakan angkot. Oleh karena itu sangat diperlukan sebuah aplikasi berbasis website yang dapat memberikan informasi mengenai rute angkot di Kota Malang. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan aplikasi pencarian rute angkutan yang dapat memudahkan masyarakat memperoleh informasi mengenai rute angkot di Kota Malang. Aplikasi ini memanfaatkan layanan dari Google Maps. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode waterfall yang memiliki lima tahapan yaitu analisis sistem desain sistem coding pengujian program dan pemeliharaan. Aplikasi ini dikembangkan dengan memanfaatkan aplikasi Sublime Text 3 sebagai editor. Bahasa pemograman yang digunakan adalah PHP sedangkan untuk mengakses layanan Google Maps menggunakan bahasa pemograman Javascript. Berdasarkan hasil pengujian aplikasi ini dapat menampilkan informasi berupa daftar angkot rute pergi dan rute pulang dari masing-masing angkot. Rute yang ditampilkan dalam aplikasi ini berupa text dan maps sesuai rute masing-masing angkot. Kelebihan dari aplikasi ini adalah dapat melakukan pencarian angkot yang dapat dinaiki berdasarkan lokasi keberangkatan dan lokasi tujuan yang diinputkan pengguna serta dapat mencari rute angkot terdekat dari lokasi pengguna yang bukan merupakan jalur angkot. Selain itu aplikasi ini juga dapat menampilkan pencarian angkot jika memungkinkan untuk berganti angkot di suatu jalan saat menuju daerah tertentu. Hasil pencarian tersebut juga menampilkan rute pada peta sesuai dengan lokasi yang diinputkan pengguna.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Mar 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/195692

Actions (login required)

View Item View Item