Pengembangan media pembelajaran berbasis aplikasi android menggunakan ispring suite 9 materi pekerjaan konstruksi bangunan gedung pada siswa desain pemodelan dan informasi bangunan di smkn 3 boyolangu kabupaten tulungagung / Chika Cantika Aristya - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran berbasis aplikasi android menggunakan ispring suite 9 materi pekerjaan konstruksi bangunan gedung pada siswa desain pemodelan dan informasi bangunan di smkn 3 boyolangu kabupaten tulungagung / Chika Cantika Aristya

Aristya, Chika Cantika Aristya (2021) Pengembangan media pembelajaran berbasis aplikasi android menggunakan ispring suite 9 materi pekerjaan konstruksi bangunan gedung pada siswa desain pemodelan dan informasi bangunan di smkn 3 boyolangu kabupaten tulungagung / Chika Cantika Aristya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini dapat dimanfaatkan sebagai pendukung kegiatan pembelajaran daring agar dapat menyelesaikan masalah pembelajaran yang terjadi selama pandemi covid-19 dan juga agar dapat mencapai tujuan pembelajaran yang diinginkan. Berdasarkan hasil pengamatan selama KPL dan wawancara terhadap beberapa peserta didik di SMKN 3 Boyolangu selama masa pandemi covid-19 ditemukan beberapa masalah pembelajaran yang terjadi antara lain ketergantungan peserta didik pada proses pembelajaran luring dan keterbatasan waktu pada pelaksanaan pembelajaran luring sehingga banyak materi yang tidak dapat tersampaikan oleh guru. Berdasarkan permasalahan yang terjadi tersebut maka dibuatlah media pembelajaran yang mudah diakses dimanapun kapanpun dan dilengkapi juga dengan gambar video serta evaluasi sebagai penunjang pembelajaran daring. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran materi pekerjaan konstruksi bangunan gedung berbasis aplikasi android menggunakan Ispring Suite 9 dan mengetahui kelayakannya berdasarkan penilaian ahli media ahli materi dan uji keterbacaan oleh peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R amp D) dengan langkah-langkah penelitian menurut Borg and Gall yang telah disederhanakan oleh peneliti menjadi 4 langkah yaitu pengumpulan data awal desain produk validasi desain dan revisi desain. Validasi desain dilakukan oleh ahli media yaitu Dosen Teknik Sipil UM dan ahli materi yaitu Guru EBK SMKN 3 Boyolangu Tulungagung. Selain itu dilakukan pula uji keterbacaan oleh 5 siswa kelas XI SMKN 3 Boyolangu Kabupaten Tulungagung. Penelitian dan pengembangan media pembelajaran ini menunjukkan hasil bahwa media pembelajaran berbasis aplikasi android menggunakan Ispring Suite 9 dapat digunakan pada smartphone dengan sistem operasi android dengan keunggulan diantaranya adalah tidak membutuhkan ruang penyimpanan yang besar dilengkapi dengan latihan soal multiple choice disertai dengan feedback secara otomatis dapat digunakan tanpa jaringan internet (offline) dilengkapi dengan gambar dan juga video penunjang serta dilengkapi dengan tombol navigasi yang dapat menuju halaman yang diinginkan. Namun media pembelajaran ini juga memiliki kelemahan seperti hanya dapat diakses pada smartphone android dengan ukuran layar 3-7 inci serta video penunjang hanya dapat diakses dengan jaringan internet (online). Selain itu penelitian dan pengembangan ini juga menunjukkan hasil bahwa tingkat kelayakan media pembelajaran berbasis aplikasi android menggunakan Ispring Suite 9 sebagai berikut (1) Ahli media dengan persentase sebesar 77 5% yang termasuk dalam kategori cukup valid (2) Ahli materi dengan persentase sebesar 80 24% yang termasuk dalam kategori cukup valid. Sehingga secara umum persentase kelayakan media pembelajaran ini adalah sebesar 78 87% dengan kategori cukup valid dan produk dapat digunakan dengan revisi. Selain itu dilakukan pula uji keterbacaan media pembelajaran yang dikembangkan oleh 5 orang peserta didik dengan persentase sebesar 96% yang termasuk dalam kategori sangat valid sehingga produk dapat digunakan tanpa revisi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dihasilkanya media pembelajaran berupa aplikasi android menggunakan Ispring Suite 9 materi pekerjaan konstruksi bangunan gedung kelas XI DPIB SMKN 3 Boyolangu Kabupaten Tulungagung pada semester ganjil KD 3.1 3.2 dan 3.5 dengan rata-rata perolehan skor uji kelayakan sebesar 78 87% yang dapat dikategorikan cukup valid sehingga dapat digunakan tanpa revisi dan perolehan uji keterbacaan sebesar 96% yang dapat dikategorikan sangat valid sehingga produk dapat digunakan tanpa adanya revisi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 29 Nov 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/194624

Actions (login required)

View Item View Item