Pengembangan sistem kearsipan elektronik surat masuk dan surat keluar berbasis website pada unit tata usaha SMK PGRI 2 Malang / Amanda Safitri - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan sistem kearsipan elektronik surat masuk dan surat keluar berbasis website pada unit tata usaha SMK PGRI 2 Malang / Amanda Safitri

Safitri, Amanda (2021) Pengembangan sistem kearsipan elektronik surat masuk dan surat keluar berbasis website pada unit tata usaha SMK PGRI 2 Malang / Amanda Safitri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Safitri Amanda. 2021. Pengembangan Sistem Kearsipan Elektronik Surat Masuk Dan Surat Keluar Berbasis Website Pada Unit Tata Usaha SMK PGRI 2 Malan Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Malang Pembimbing Imam Bukhori S.Pd. M Pd Kata Kunci Sistem Kearsipan Elektronik Surat Masuk Surat Keluar Website. Era digital saat ini ilmu pengetahuan tekhnologi serta informasi telah berkembang dengan cepat sehingga menuntut adanya otomatisasi dan beralihnya segala aspek kehidupan yang lebih modern dan digital. Tekhnologi hadir sebagai wujud membantu kehidupan manusia Tekhnologi informasi dan komunikasi yang dijalankan dengan baik dapat meningkatkan produktivitas serta efesiensi dalam melaksanakan perkerjaan kegiatan organisasi khususnya dalam bidang arsip yang saat ini telah banyak terpengaruh oleh Perkembangan ilmu pengetahuan di bidang Tekonologi Informasi dan Komunikasi. Menurut penuturan dari karyawan unit tata usaha di SMK PGRI 2 Malang Sistem kearsipan yang diterapkan pada unit tata masih menerapkan cara manual dan konvesional serta belum tertata dengan baik sehingga menimbulkan berbagai permasalahan seperti arsip yang hilang dan susahya untuk menemukan kembali arsip. Berkaitan dengan hal tersebut sehingga berbagai instansi khususnya instansi pendidikan sangat memerlukan sistem kearsipan yang dapat digunakan untuk menyimpan arsip dengan aman serta mempermudah untuk menemukan kembali arsip. Tujuan penelitian dan pengembangan adalah Menghasilkan aplikasi sistem penyimpanan arsip surat masuk dan surat keluar sekolah berbasis website melalui uji coba kelayakan untuk mempermudah penyimpanan arsip di SMK PGRI 2 Malang. Model penelitian ini menggunakan model Research and Development oleh Borg amp Gall yang telah dimodifikasi menjadi delapan langkah yaitu 1) Potensi dan masalag 2) Pengumpulan data 3) Desain produk 4) Validasi Desain 5) Revisi Desain 6) Uji Coba Produk 7) Revisi Produk 8) Produksi produk. Produk diujicobakan kepada Karyawan unit Tata Usaha SMK PGRI 2 Malang yang bertugas menangani arsip. Teknik pengumpulan data berupa angket dengan skala likert. Yang berupa angket validasi ahli media angket validasi ahli materi dan angket pengguna. Data yang diperoleh berupa data kuantitatif dan data kualitatif. Teknik analisis data kuantitatif menggunakan rumus persentasi dengan menggunakan rata-rata yang didapatkan untuk kemudian dikategorikan dalam jenjang kevalidan. Hasil penelitian ini berupa sistem kearsipan elektronik dengan klasifikasi surat berdasarkan jenis surat yaitu surat masuk dan surat keluar dengan menggunakan basis website memiliki berbagai menu yang dikemas secara menarik serta mudah digunakan untuk mendukung kegiatan pengolahan arsip agar berjalan dengan efektif dan efesien. Sistem bernama siperi (sistem kearsipan SMK PGRI 2 Malang) yang dapat diakses dengan menggunakan smartphone maupun PC yang diakses secara online dengan web address siperi.tech. siperi dilengkapi beberapa menu yang seperti penyimpanan arsip peminjaman arsip laporan arsip. Saran pemanfaatan dari pengembangan mengenai sistem SIPERI ini kepada Pegawai Unit Tata Usaha yang merupakan pengguna sistem ini adalah perlunya pemahaman mengenai perkembangan tekhnologi digital saat ini yang digunakan untuk mengoperasikan SIPERI dengan basis websie yang dapat diakses secara online Penggunaan SIPERI hendaknya disesuaikan dengan buku panduan penggunaan untuk meminimalisir adanya eror pada sistem.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Dec 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/194319

Actions (login required)

View Item View Item