Pengembangan sistem administrasi kearsipan elektronik berbasis website pada smk negeri 2 kediri / Ashar Rahmadhany - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan sistem administrasi kearsipan elektronik berbasis website pada smk negeri 2 kediri / Ashar Rahmadhany

Rahmadhany, Ashar Rahmadhany (2021) Pengembangan sistem administrasi kearsipan elektronik berbasis website pada smk negeri 2 kediri / Ashar Rahmadhany. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Administrasi sangat penting untuk menentukan suatu organisasi mencapai tujuan dari sebuah organisasi atau perusahaan. Perkembangan ilmu pengetahuan di bidang Tekonologi Informasi dan Komunikasi memberikan pengaruh yang cukup besar dalam kegiatan organisasi khususnya terkait arsip. Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan kepada staf tata usaha sekolah yaitu Ibu Sri Wahyuni memaparkan bahwa sekolah masih menerapkan cara konvensional arsip yang tidak tertata dengan baik menimbulkan berbagai permasalahan salah satunya adalah hilangnya arsip dan sulitnya untuk menemukan kembali arsip. Oleh karena itu peneliti membuat sebuah aplikasii kearsipan digital di SMK Negeri 2 Kediri guna menignkatkan efektifitas kinerja pegawai. Model penelitian ini menggunakan model Research and Development (R amp D) oleh Sugiyono yang telah dimodifikasi Teknik pengumpulan data berupa angket dengan skala likert. Data yang diperoleh berupa data kuantitatif dan data kualitatif. Teknik analisis data kuantitatif menggunakan rumus persentase dengan menggunakan rata-rata yang didapatkan dan data kualitatif dihasilkan dari kritik dan saran pengguna. Hasil dari analisis ahli media dari segi kuantitatif dan kualitatif mendapatkan junlah dengan persentase 90% yang artinya sistem ini layak diujicobakan kepada SMK Negeri 2 Kediri juga berdasarkan dari hasil ujicoba ahli materi mendapatkan nilai 96% dan uji coba pengguna mendapatkan nilai 92% yang berarti sistem ini efektif digunakan dan dapat membantu proses pengelolaan arsip pada SMK Negeri 2 Kediri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Dec 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/194317

Actions (login required)

View Item View Item