Pengembangan instrumen penilaian keterampilan argumentasi ilmiah siswa SMA berkonteks socioscientific issues pada materi larutan elektrolit / Rucira Pavita Kusumawardani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan instrumen penilaian keterampilan argumentasi ilmiah siswa SMA berkonteks socioscientific issues pada materi larutan elektrolit / Rucira Pavita Kusumawardani

Kusumawardani, Rucira Pavita (2021) Pengembangan instrumen penilaian keterampilan argumentasi ilmiah siswa SMA berkonteks socioscientific issues pada materi larutan elektrolit / Rucira Pavita Kusumawardani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Di Indonesia sejak tahun 2013 diterapkan kurikulum dengan pendekatan scientific salah satunya pada mata pelajaran kimia. Siswa yang tidak memahami dasar-dasar konsep kimia akan mengalami kesulitan belajar yang menyebabkan prestasi belajarnya menjadi rendah. Salah satu kemampuan dalam proses belajar untuk meningkatkan pemahaman siswa yaitu melalui argumentasi ilmiah. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan instrumen penilaian keterampilan argumentasi ilmiah berkonteks Socioscientific issues untuk siswa SMA kelas X pada materi larutan elektrolit yang valid dan reliabel. Penelitian ini menggunakan model ADDIE. Berdasarkan hasil kegiatan pada tahap analysis dan tahap design produk yang dikembangkan berupa instrumen penilaian keterampilan argumentasi ilmiah bentuk tes uraian sebanyak 5 butir soal yang dilengkapi dengan kisi-kisi soal petunjuk soal petunjuk pengerjaan soal bacaan artikel kunci jawaban dan pedoman penilaian. Hasil validasi produk pada tahap development menunjukkan bahwa 1) nilai kelayakan petunjuk penggunaan soal yaitu 85% dengan kategori sangat layak 2) nilai kelayakan tampilan dan tata letak yaitu 86 6% dengan kategori sangat layak 3) nilai kelayakan pedoman penilaian yaitu 70% dengan kategori layak dan 4) hasil kelayakan butir soal menunjukkan bahwa keempat butir soal termasuk dalam kategori sangat layak dan satu soal termasuk dalam kategori layak. Hasil uji coba produk pada tahap implementation pada 35 siswa SMA menunjukkan bahwa kelima butir soal dinyatakan valid dan reliabel. Hasil evaluation menunjukkan bahwa produk dapat digunakan untuk menilai kualitas keterampilan argumentasi ilmiah siswa yaitu keterampilan argumentasi ilmiah siswa subyek uji coba cenderung pada level 4.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Dec 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/194166

Actions (login required)

View Item View Item