Sintesis dan karakterisasi senyawa kompleks ionik dari kadmium diklorida dengan N,N’-dietiltiourea / Reza Mega Wahyuni - Repositori Universitas Negeri Malang

Sintesis dan karakterisasi senyawa kompleks ionik dari kadmium diklorida dengan N,N’-dietiltiourea / Reza Mega Wahyuni

Wahyuni, Reza Mega (2021) Sintesis dan karakterisasi senyawa kompleks ionik dari kadmium diklorida dengan N,N’-dietiltiourea / Reza Mega Wahyuni. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Senyawa kompleks ionik kadmium diklorida dengan ligan N N -dietiltiourea belum pernah dilaporkan sebelumnya. Oleh karena itu sintesis dilakukan untuk mempelajari struktur dan karakterisasi dari kompleks tersebut. Kompleks ionik kadmium(II)-detu disintesis menggunakan metode reaksi langsung dengan perbandingan antara garam Cd(II) dengan ligan detu sebesar 1 2. Kompleks ionik kadmium(II)-detu memiliki titik lebur sebesar 105-108 C. Uji daya hantar listrik (DHL) dari kompleks kadmium(II)-detu menghasilkan nilai konduktivitas listrik sebesar 142 80 S yang menunjukkan bahwa kompleks tersebut adalah kompleks ionik. Spektrum FTIR menunjukkan bahwa ligan detu berkoordinasi dengan atom pusat kadmium(II) melalui atom S terbukti dengan adanya pergeseran pita 965 (C S) dari kompleks pada bilangan gelombang yang lebih kecil dibanding pada ligan detu. Spektrum 1H-NMR dari CH3 dan CH2 hanya mengalami sedikit pergeseran antara ligan detu bebas dengan kompleks Cd-detu

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Oct 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/192361

Actions (login required)

View Item View Item