Sintesis metil ester dari minyak sawit off grade dengan bantuan katalis sro/fe2o3/k2o / Binti Lazimatul Khoiriyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Sintesis metil ester dari minyak sawit off grade dengan bantuan katalis sro/fe2o3/k2o / Binti Lazimatul Khoiriyah

Khoiriyah, Binti Lazimatul Khoiriyah (2021) Sintesis metil ester dari minyak sawit off grade dengan bantuan katalis sro/fe2o3/k2o / Binti Lazimatul Khoiriyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu komponen dalam biodiesel adalah metil ester. Sintesis metil ester dapat diperoleh dari minyak nabati non pangan seperti minyak sawit off grade. Pemanfaatan minyak sawit off grade ini menjadi salah satu alternatif sumber energi terbarukan sebagai bahan bakar mesin diesel. Selain itu sintesis metil ester dari bahan baku sawit dapat mengurangi emisi antara 17-50% dan merupakan salah satu upaya membangun ketahanan energi karena berbahan baku lokal. Biasanya katalis homogen basa alkali kurang ramah lingkungan dan relatif mahal. Katalis heterogen menjadi alternatif dalam pengembangan sintesis metil ester. Tujuan dari penelitian ini adalah rafinasi minyak sawit off grade sebagai bahan baku mendapatkan katalis heterogen dan hasil karakterisasinya mensintesis metil ester dari minyak sawit off grade mengetahui pengaruh konsentrasi katalis serta mengetahui karakterisasi metil ester dan komponen penyusunnya. Hasil penelitian menunjukkan metil ester dapat disintesis dengan menggunakan katalis SrO/Fe2O3/K2O. Rendeman metil ester tertinggi sebesar 93 08% diperoleh ketika penambahan katalis 1% dengan waktu reaksi 25 menit rasio molar minyak metanol 1 12. Metil ester yang dihasilkan memiliki massa jenis sebesar 0 882 viskositas sebesar 4 668 cSt dan bilangan asam sebesar 0 4509 mg-KOH/g dimana pengujian dilakukan pada suhu ruang namun masih sesuai dengan pengujian standar SNI Biodiesel. Komponen penyusun campuran metil ester hasil sintesis adalah asam 9-Oktadekanoat Asam Heksadekanoat Metil Stearat dengan komposisi masing-masing sebesar 51 46% 31 32% dan 9 91%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Kimia
Depositing User: library UM
Date Deposited: 26 Oct 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/192355

Actions (login required)

View Item View Item