Pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penguasaan konsep fisika kelas X SMAN 10 Malang pada pokok bahasan usaha dan energi / Dian Rosmeinar - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penguasaan konsep fisika kelas X SMAN 10 Malang pada pokok bahasan usaha dan energi / Dian Rosmeinar

Rosmeinar, Dian (2017) Pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penguasaan konsep fisika kelas X SMAN 10 Malang pada pokok bahasan usaha dan energi / Dian Rosmeinar. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rosmeinar D. 2017. Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing terhadap Penguasaan Konsep Fisika Kelas X SMAN 10 Malang pada Pokok Bahasan Usaha dan Energi. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Purbo Suwasono M.Si. (II) Drs. Kadim Masjkur M.Pd. Kata Kunci inkuiri terbimbing dan penguasaan konsep Fisika merupakan salah satu mata pelajaran yang tergolong sulit bagi siswa. Hal ini dikarenakan kegiatan pembelajaran fisika cenderung banyak menjelaskan teori (berpusat pada guru) dan terdiri dari banyak rumus. Dikarenakan hal tersebut siswa cenderung tidak menyukai pelajaran fisika sehingga berdampak pada penguasaan konsep fisika siswa tersebut. Pembelajaran yang berpusat pada guru ini perlu dilakukan upaya pengembangan yang melibatkan siswa secara aktif selama kegiatan pembelajaran yaitu model pembelajaran inkuiri terbimbing. Keterlibatan siswa aktif dalam kegiatan pembelajaran menimbulkan suasana pembelajaran yang aktif dan membangun komunikasi yang baik antar siswa maupun siswa dengan guru melalui kegiatan diskusi dan tanya-jawab. Dengan demikian pembelajaran inkuiri terbimbing dapat membantu siswa untuk menemukan dan mengkontruksi konsep yang dipelajarinya sehingga berdampak positif pada penguasaan konsep fisika. Penelitian ini menggunakan desain penelitian semu (quasi eksperiment design). Bentuk rancangan eksperimen yang digunakan adalah Posttest Only Control Group Design. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMAN 10 Malang. Penelitian ini menggunakan satu kelas eksperimen dan satu kelas konvensional. Variabel yang diamati pada kelas eksperimen dan kelas konvensional adalah penguasaan konsep fisika. Hasil keterlaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing secara keseluruhan telah berada di atas 80%. Siswa dilatih untuk mengajukan pertanyaan membuat prediksi melakukan percobaan berdiskusi dengan teman satu kelompok memverifikasi hasil diskusi di kelas melalui presentasi dan menyimpulkan pembelajaran yang telah dilakukan. Hasil penguasaan konsep fisika siswa yang dilaksanakan melalui posttest memiliki rata-rata untuk kelas konvensional sebesar 75 89 dan untuk kelas eksperimen sebesar 83 89. Diperoleh tHitung sebesar 10 21065 dengan tTabel sebesar 1 9949 maka tHitung tTabel. Sehingga penguasaan konsep fisika siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing lebih tinggi daripada penguasaan konsep fisika siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional. ABSTRACT Rosmeinar D. 2017. The Effect of Guided Inquiry Learning on Physics Concept Acquisition of 10TH Grade SMAN 10 Malang in the Topic Work and Energy. Thesis Physics Course Faculty of Mathematic and Natural Science State University of Malang. Advisors (I) Drs. Purbo Suwasono M.Si. (II) Drs. Kadim Masjkur M.Pd. keyword guided inquiry concept acquisition. Physics is one of the hardest subjects for the students. It happens because most teaching learning activities of physics involve theoretical explanations (teacher-teacher centered) and consist of many physics formula. Therefore most of students tend to dislike physics affecting to bad understanding of students physics conceptions. A new teaching model should be developed thus students can actively involve in the classroom. One of the teaching strategies that can actively encourage students is inquiry learning. These situations in which students are actively involved in the classroom create certain active classroom atmospheres and build good communication of the students and teacher through question and answer session and discussion. Hence inquiry learning can help the students finding and constructing the physics concepts learnt so it can positively affect to students comprehension. This study was quasi experimental study. The design of the experimental study used was Posttest Only Control Group Design. The subjects of the study were students of X grade SMAN 10 Malang. This study use one experiment class and one conventional class. The variable is physics concept. The result of study on the implementation of inquiry learning generally is above 80%. Students were taught to ask questions discuss with their groups present and verify the result of the discussion in front of the class and conclude what they have learnt. The physics concepts comprehension measured through post-test had mean 75 89 for the biggest control class and 83 39 for the experimental class. The tHitung was 10 21065 and ttabel was 1 9949 so . Thus the physics concepts comprehension taught by using inquiry learning is higher than those taught by using conventional strategies.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Jun 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18746

Actions (login required)

View Item View Item