Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar fisika siswa kelas X MIA 2 SMAN 1 Kejayan Kabupaten Pasuruan / Hilda Ivolita - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar fisika siswa kelas X MIA 2 SMAN 1 Kejayan Kabupaten Pasuruan / Hilda Ivolita

Ivolita, Hilda (2016) Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar fisika siswa kelas X MIA 2 SMAN 1 Kejayan Kabupaten Pasuruan / Hilda Ivolita. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Ivolita Hilda. 2015. Penerapan Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas X MIA 2 SMA Negeri 1 Kejayan. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Dwi Haryoto M.Pd (II) Dr. Wartono M.Pd. Kata Kunci model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) aktivitas belajar hasil belajar. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru fisika kelas X MIA 2 SMA Negeri 1 Kejayan diperoleh informasi bahwa pembelajaran fisika yang dilaksanakan masih terpusat pada guru sehingga siswa kurang aktif dan kurang antusias dalam pembelajaran fisika akibatnya aktivitas dan hasil belajar siswa menjadi rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) bagaimana keterlaksanaan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar fisika siswa kelas X MIA 2 SMA Negeri 1 Kejayan (2) bagaimana peningkatan aktivitas siswa kelas X MIA 2 SMA Negeri 1 Kejayan melalui penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dan (3) bagaimana peningkatan hasil belajar fisika siswa kelas X MIA 2 SMA Negeri 1 Kejayan melalui penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus yang terdiri dari rencana awal pelaksanaan pengamatan dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Kejayan Kabupaten Pasuruan dengan subjek penelitian siswa kelas X MIA 2. Data penelitian ini adalah keterlaksanaan pem bel ajaran aktivitas belajar siswa dan hasil belajar siswa. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar tes dan lembar observasi untuk mengukur keterlaksa naan pembelajaran aktivitas belajar siswa dan hasil belajar yang terdiri atas aspek kognitif psikomotor dan afektif. Data dianalisis dengan mereduksi dan mempersentase data. Hasil analisis data pada siklus I dan II menunjukkan bahwa pembelajaran dengan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) terlaksana dengan baik serta aktivitas belajar siswa dan hasil belajar siswa kelas X MIA 2 SMA negeri 1 Kejayan mengalami peningkatan. Keter laksanaan pembel ajaran pada siklus I sebesar 84 66% dan pada siklus II sebesar 95 23% dengan pening katan sebesar 10 57%. Aktivitas belajar siswa pada siklus I sebesar 63 89 dan pada siklus II sebesar 81 48 dengan pening katan sebesar 17 59. Hasil belajar siswa pada aspek kognitif diperoleh rata-rata nilai pra siklus yaitu 53 52 pada siklus I yaitu 73 14 dengan peningkatan sebesar 19 62 dan pada siklus II yaitu 83 70 dengan peningkatan sebesar 10 56. Hasil belajar siswa pada aspek psikomotor diperoleh rata-rata nilai pada siklus I yaitu 69 78 dan pada siklus II yaitu 83 34 dengan peningkatan sebesar 13 56. Hasil belajar siswa pada aspek afektif diperoleh rata-rata nilai pada siklus I yaitu 70 60 dan pada siklus II yaitu 84 95 dengan peningkatan sebesar 14 35.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Feb 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18653

Actions (login required)

View Item View Item