Hubungan antara konformitas dengan perilaku delikuensi pada remaja tengah SMA di Kota Malang / Fitria Hari Christiana - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan antara konformitas dengan perilaku delikuensi pada remaja tengah SMA di Kota Malang / Fitria Hari Christiana

Christiana, Fitria Hari (2011) Hubungan antara konformitas dengan perilaku delikuensi pada remaja tengah SMA di Kota Malang / Fitria Hari Christiana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Konformitas Perilaku Delinkuensi Konformitas banyak terjadi pada masa remaja yaitu perilaku untuk menyesuaikan diri dengan kelompoknya agar mereka dapat diterima oleh kelompoknya. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui (1) konformitas remaja (2) mengetahui perilaku delinkuensi remaja (3) hubungan antara konformitas dengan perilaku delinkuensi pada remaja tengah SMA di kota Malang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dan korelasional. Populasi penelitian adalah siswa SMA di kota Malang yang berusia 15 18 tahun. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling dengan jumlah sampel 178 orang yang terdiri dari kelas X dan XI SMA. Instrumen penelitian menggunakan skala konformitas dan skala perilaku delinkuensi. Skala konformitas sebanyak 22 item dengan koefisien korelasi berkisar antara 0.270 sampai 0.663 dan reliabilitas sebesar 0.820. Sedangkan skala perilaku delinkuensi sebanyak 24 item dengan validitas berkisar antara 0.346 sampai 0.572 dan reliabilitas sebesar 0.840. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan teknik korelasi Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) sebagian besar memiliki konformitas pada kategori yang rendah 2) perilaku delinkuensi siswa sebagian besar pada kategori sangat rendah 3) korelasi antara konformitas dengan perilaku delinkensi sebesar 0.507 dan p 0.000 0.05 hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan positif yang signifikan antara konformitas dengan perilaku delinkuensi. Berdasarkan pada hasil penelitian disarankan agar (1) untuk sekolah khususnya guru bimbingan konseling agar memberikan pengarahan pada siswa secara intensif dengan memberikan informasi dan bimbingan kelompok yang berkaitan dengan konformitas dan perilaku delinkuensi (2) bagi siswa diharapkan dapat menentukan sikap kapan harus konform dan kapan harus memegang teguh pendiriannya 3) bagi peneliti lain agar memperluas penelitian dengan menggunakan variabel lainnya yang bisa menyebabkan perilaku delinkuensi. Selain itu bisa juga menggunakan teknik wawancara observasi dan dokumentasi sehingga peneliti bisa mendapatkan informasi yang lebih mendalam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 20 Sep 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/1858

Actions (login required)

View Item View Item