Pengembangan modul praktikum berbasis open-ended problem pada pokok bahasan optik geometris untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa SMA / Regina Petty Yolanda - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan modul praktikum berbasis open-ended problem pada pokok bahasan optik geometris untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa SMA / Regina Petty Yolanda

Yolanda, Regina Petty (2014) Pengembangan modul praktikum berbasis open-ended problem pada pokok bahasan optik geometris untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa SMA / Regina Petty Yolanda. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Yolanda Regina Petty. 2014. Pengembangan Modul Praktikum Berbasis Open-ended Problem pada Pokok Bahasan Optik Geometris untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa SMA. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Sutarman M.Pd (II) Drs. Purbo Suwasono M.Si. Kata kunci modul praktikum pendekatan open-ended problem berpikir kreatif optik geometris. 12288 12288 12288 12288 Menurut Kurikulum 2013 semua mata pelajaran diajarkan dengan pendekatan yang sama yaitu pendekatan saintifik melalui mengamati menanya mencoba menalar [observation based learning] untuk meningkatkan kreativitas peserta didik. Pada mata pelajaran fisika banyak sekali materi yang dapat di-praktikumkan. Hal ini tampak pada Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar yang dalam pencapaiannya diperlukan adanya kegiatan praktikum. Namun di sekolah-sekolah kegiatan praktikum hanya dilakukan pada beberapa materi saja. Selain itu isi yang terdapat dalam LKS itu kurang membuat siswa berlatih secara kreatif terlihat pada saat observasi LKS berisi judul tujuan percobaan alat dan bahan langkah percobaan data pengamatan analisis data dan kesimpulan siswa cenderung dilatih untuk menyelesaikan masalah dengan jawaban tunggal. 12288 12288 12288 12288 Pengembangan modul praktikum menerapkan model penelitian dan pengembangan Borg dan Gall yang dimodifikasi oleh Sukmadinata. Langkah penelitian dan pengembangan meliputi (1) studi pendahuluan terdiri dari studi pustaka survei dan penyusunan produk awal (2) pengembangan terdiri dari uji coba terbatas dan uji coba lebih luas dan (3) pengujian. Namun pada penenlitian ini hanya berhenti pada uji coba terbatas. Produk yang telah dikembangan di-validasi oleh ahli materi. Hasil penilaian saran dan komentar validator dijadikan dasar revisi. Bahan ajar yang telah direvisi diuji coba terbatas untuk mengetahui tingkat keterbacaan bahan ajar yang dikembangkan. Tujuan dari pengembangan ini adalah(1) mengembangkan dan menghasilkan modul prak-tikum berbasis Open Ended Problem pokok bahasan optik geometris yang layak (2 )mengetahui kelayakan isi modul praktikum berbasis Open Ended Problem pokok bahasan optik geometris. 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan kegiatan validasi dan uji coba terbatas diketahui bahwa bahan ajar yang dikembangkan sudah sangat valid. Hal ini terlihat dari nilai validasi bahan ajar yaitu 83 33% untuk kriteria umum 78 61% untuk kriteria khusus Hasil uji coba terbatas 83 84%. Saran komentar dan kritikan validator selama proses validasi dijadikan sebagai acuan untuk merevisi modul praktikum. Produk yang dikembangkan memiliki kelebihan dan kekurangan. Kelebihannya adalah memuat soal-soal terbuka meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa disusun dengan colorful modul praktikum berbentuk bahan ajar cetak shingga dapat menjadi pegangan para siswa.Sedangkan kelemahannya adalah pendekatan pembelajaran yang digunakan menuntut keaktifan siswa untuk memperoleh pengetahuannya sendiri dibutuhkan kemampuan mengendalikan kelas dan belum adanya soal latihan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 26 Aug 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18555

Actions (login required)

View Item View Item