Amalina, Edlyn (2014) Pengembangan perangkat pembelajaran guided discovery bersuplemen digital beserta assessment for learning untuk mengoptimalkan penguasaan konsep fisika / Edlyn Amalina. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Amalina Edlyn. 2014. Pengembangan Perangkat Pembelajaran Guided Discovery Bersuplemen Digital beserta Assessment for Learning untuk Mengoptimalkan Penguasaan Konsep Fisika. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Sentot Kusairi M.Si (II) Drs. Dwi Haryoto M.Pd. Kata Kunci perangkat pembelajaran pembelajaran guided discovery suplemen digital assessment for learning listrik dinamis. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran guided discovery bersuplemen digital beserta assessment for learning untuk mengoptimalkan penguasaan konsep fisika. Masalah yang melatarbelakangi pengembangan ini yang pertama adalah kurangnya perangkat pembelajaran dengan model pembelajaran yang berpusat pada siswa. Kedua kurangnya penggunaan media pembelajaran yang mampu mendukung penguasaan konsep fisika. Ketiga praktik penilaian yang dilakukan oleh guru sebatas memberikan skor pada siswa. Hal tersebut berbeda dengan pembelajaran yang sesuai dengan pola pikir kurikulum 2013 yakni pembelajaran yang berpusat pada siswa bersumber dari berbagai media dan adanya penilaian dalam proses belajar. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini menggunakan model penelitian dan pengembangan Borg dan Gall (1983). Prosedur penelitian dan pengembangan yang telah dimodifikasi yaitu 1) studi pendahuluan 2) perencanaan 3) pengembangan produk 4) validasi ahli 5) revisi dari validasi ahli 6) uji coba terbatas 7) revisi dari uji coba terbatas. Terdapat tiga instrumen pengambilan data untuk menilai kelayakan perangkat pembelajaran. Penilaian terhadap materi produk dan uji coba terbatas untuk mengetahui kelayakan produk yang digunakan. Data hasil penilaian berupa data kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan nilai dari validator dosen ahli materi serta subjek uji coba terbatas diperoleh data kuantitatif dengan menggunakan skala Likert. Validasi materi dan produk dilakukan oleh satu dosen fisika dan satu guru fisika. Uji coba terbatas dilakukan kepada 20 siswa MAN Malang 2. Data kualitatif diperoleh dari komentar dan saran validator serta subjek uji coba. 12288 12288 12288 12288 Hasil validasi materi memiliki nilai rata-rata yakni 3 49 hasil validasi suplemen digital yakni 3 80 dan hasil uji coba terbatas yakni 3 34. Data kuantitatif sebagai hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran dalam kriteria baik dan tidak perlu direvisi. Berdasarkan data kualitatif produk perlu sedikit revisi pada bagian ilustrasi yang meliputi cover buku sub-cover materi dan pengantar pembelajaran. Berdasarkan data kualitatif produk telah dilakukan revisi sesuai dengan komentar dan saran dua validator ahli. Produk pengembangan perlu dikembangkan lebih baik sesuai dengan perkembangan kurikulum 2013 dan perlu ditindak lanjuti dengan uji coba lebih luas untuk mengetahui efektifitas penggunaan produk.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 17 Jun 2014 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2014 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/18538 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |