Tiyas, Khoirun Nisa' Retno Ning (2013) Pengembangan instrumen penilaian diagnostik bentuk pilihan ganda 2 tingkat untuk mengetahui kesalahan pemahaman konsep materi kalor siswa kelas X-7 SMA Laboratorium UM / Khoirun Nisa' Retno Ning Tiyas. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci penilaian diagnostik pilihan ganda 2 tingkat kesalahan pemahaman konsep Penilaian yang baik seharusnya dapat mencerminkan hasil pemahaman siswa pada konsep materi pembelajaran. Guru seharusnya dapat mengembangkan suatu instrumen penilaian hasil belajar yang efektif dan efisien sehingga kesalahan dari hasil belajar siswa dalam memahami konsep materi dari pembelajaran Fisika dapat diketahui secara cepat dan tepat. Sebanyak 73 17% siswa kelas X-7 menyatakan bahwa penjelasan guru dalam menyampaikan materi Fisika tidak mudah untuk dipahami. Tujuan penelitian ini mengembangkan instrumen penilaian diagnostik bentuk pilihan ganda 2 tingkat untuk mengetahui kesalahan pemahaman konsep materi kalor siswa kelas X-7 SMA Laboratorium UM. Penelitian pengembangan ini menggunakan model pengembangan 4-D yaitu tahap pendefinisian (define) perancangan (design) pengembangan (develop) dan penyebaran terbatas (disseminate) (Thiagarajan 1974 5). Pengembangan instrumen penilaian diagnostik bentuk pilihan ganda 2 tingkat ini dikembangkan sampai pada tahap pengembangan. Pengembangan instrumen penilaian berupa tes pilihan ganda 2 tingkat ini memerlukan dua tingkatan pemikiran siswa. Tingkat pertama merupakan pemikiran siswa pada pilihan jawaban dan tingkat kedua merupakan alasan pemilihan jawaban oleh siswa. Siswa subjek coba adalah siswa kelas X-7 SMA Laboratorium UM sebanyak 38 siswa. Uji coba terbatas dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 18 Mei 2012 pada jam ke 3-4 (08.00-09.30 WIB). Uji coba terbatas bertujuan untuk menganalisis data secara kualitatif dan kuantitatif kesalahan pemahaman konsep siswa pada materi kalor . Instrumen penilaian diagnostik bentuk pilihan ganda 2 tingkat terdiri dari 23 butir soal. Hasil analisis pada tahap revisi menghilangkan 2 butir soal yang tidak valid yakni butir soal nomor 15 dan 25. Hasil tingkat kesukaran produk menghasilkan sebanyak 6 butir soal (26 1%) dengan kriteria mudah 13 butir soal (56 5%) dengan kriteria sedang dan 4 butir soal (17 4%) dengan kriteria sukar. Hasil daya beda produk menghasilkan sebanyak 10 butir soal (43 5%) dengan kriteria baik dan status diterima 9 butir soal (39 1%) dengan kriteria cukup baik dan status diterima dan 4 butir soal (17 4%) dengan kriteria jelek dan status sudah direvisi. Hasil analisis data diperoleh bahwa sebanyak 36 2% dari 38 siswa mengalami kesalahan pemahaman konsep dengan kondisi false positive dan 13 2% dari 38 siswa mengalami kesalahan pemahaman konsep dengan kondisi false negative pada materi kalor yang mencakup sub materi definisi kalor perubahan wujud perpindahan kalor dan Asas Black .
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jul 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/18461 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |